Sukses

Apple Akan Sertakan Kabel Lightning Baru di iPhone 12

Walau tidak ada charger dan earphone, Apple dikabarkan tetap akan menyertakan kabel charger Lightning baru di boks penjualan iPhone 12.

Liputan6.com, Jakarta - Apple diyakini tidak akan menyertakan charger dan earphone di setiap boks penjualan smartphone baru mereka, yaitu iPhone 12.

Walau tidak ada charger dan earphone, Apple dikabarkan tetap akan menyertakan kabel charger Lightning mereka di boks penjualan iPhone 12.

Berdasarkan kabar yang beredar di intenet, iPhone 12 akan hadir dengan jenis kabel Lightning baru. Bocoran informasi tersebut diungkap oleh leaker kenamaan @L0vetodream.

Dikutip dari akun Twutter-nya, Rabu (15/7/2020), Apple saat ini sedang mengembangkan kabel Lightning ke USB-C ketimbang Lightning ke USB-A untuk iPhone 12.

Berbeda dari kabel milik Apple saat ini, Lightning yang baru nanti akan tampil dengan braided cable atau kabel dikepang.

Jika kabar ini ternyata benar, ini menegaskan Apple tetap mempertahankan konektor (port) Lightning di seri iPhone berikutnya, ketimbang USB-C.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Sudah Dinanti Lama Apple Fanboys

Unboxing iPhone 11 Pro. Liputan6.com/Yuslianson

Lebih lanjut, braided cabel diprediksi akan mampu menyelesaikan salah satu keluhat utama banyak pengguna iPhone bertahun-tahun.

Toh, dengan kabel Lightning yang sekarang sering kali kabel buatan Apple itu rusak hanya dalam waktu beberapa bulan saja.

Dengan braided cabel ini, diharapkan kabel di seri iPhone dapat bertahan lebih lama lagi ketimbang dari yang saat ini.

3 dari 3 halaman

Tak Sertakan Charger dan EarPod

Leaker tepercaya lain juga mengungkap laporan yang mendukung prediksi iPhone 12 akan dijual di pasaran tanpa charger atau EarPod, sebagaimana dikutip dari 9to5Mac, Jumat (3/6/2020).

Laporan itu berasal dari akun Twitter @L0vetodream, yang sebelumnya dengan tepat memprediksi kehadiran iPad Pro, Magic Keyboard, dan iPhone SE yang akan diluncurkan beberapa bulan mendatang.

"Dalam mimpi saya, iPhone baru tidak akan menyertakan charger dan earphone. Ini juga berlaku untuk SE2. Boks penjualannya akan lebih tipis dan indah," tulis @L0vetodream.

(Ysl/Isk)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.