Sukses

Galaxy Note 9, Memori Super Lega dan Punya S Pen Multifungsi

Tak cuma mengunggulkan kapasitas memori yang besar, Galaxy Note 9 juga dibekali pena digital S Pen yang kini hadir dengan teknologi Bluetooth Low Energy. Sejumlah pembaruan pun hadir di penerus Galaxy Note 8 ini.

Liputan6.com, Jakarta - Akhir Agustus 2018, Samsung memboyong flagship smartphone Galaxy Note 9 ke Indonesia. Perangkat ini sebelumnya sudah diperkenalkan pada sebuah event Unpacked di New York, Amerika Serikat, 9 Agustus 2018.

Seperti di global, ada dua varian Galaxy Note 9 yang hadir di Indonesia yakni Galaxy Note 9 dengan RAM 6GB dan memori internal 128GB yang dibanderol Rp 13,449 juta. Sementara varian lainnya adalah Galaxy Note 9 dengan RAM 8GB dan memori internal 512GB yang dijual Rp 17,999 juta.

Meski punya memori internal yang lega, pengguna Galaxy Note 9 masih tetap bisa menambahkan kapasitas memori perangkat dengan microSD hingga 512GB. Dengan demikian, Galaxy Note 9 bisa menjadi sebuah harddisk berkapasitas 1TB jika ditambah dengan memori eksternal 512GB.

Tak cuma mengunggulkan kapasitas memori besar, Galaxy Note 9 juga dibekali pena digital S Pen yang kini hadir dengan teknologi Bluetooth Low Energy. Sejumlah pembaruan pun hadir di penerus Galaxy Note 8 ini.

Lantas, seperti apa pengalaman kami menjajal Galaxy Note 9? Berikut ulasan lengkapnya. Sekadar informasi, unit Galaxy Note 9 yang kami review adalah unit berwarna Ocean Blue dengan S Pen berwarna kuning terang. 

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 7 halaman

Desain

Bodi dan Layar

Galaxy Note 9 secara fisik tak begitu banyak berubah dari pendahulunya, Galaxy Note 8. Khusus untuk unit Ocean Blue yang kami review, perangkat ini memiliki pena digital S Pen berwarna kuning.

Paduan warna yang menarik bagi mereka yang menyukai warna kuning, pasalnya varian warna Galaxy Note 9 lain hadir dengan warna S Pen yang sama dengan bodi smartphone.

Galaxy Note 9 dan S Pen (Liputan6.com/ Agustin Setyo W)

Soal bodi, smartphone ini mengusung besaran layar 6,4 inci dengan lengkungan di sisi kanan dan kirinya. Layarnya Super AMOLED Galaxy Note 9 memiliki resolusi 1.440 x 2.960 piksel dengan rasio aspek 18,5:9.

Dengan layar Super AMOLED, tampilan yang dihasilkan jadi lebih cerah dan hidup saat dipandang. Pengalaman menonton konten video atau bermain gim mobile pun bakal lebih baik dengan layar ini.

Galaxy Note 9 (Liputan6.com/ Agustin Setyo W)

Agar tak mudah baret, layar ini dilapisi dengan perlindungan Gorilla Glass 5. Tak ada notch atau poni di layar, sehingga bagi mereka yang tidak suka dengan notch, Galaxy Note 9 bisa jadi pilihan flagship smartphone yang patut dipertimbangkan.

(Foto di bawah ini memperlihatkan tampilan video 4K saat dilihat di layar Super Amoled Galaxy Note 9)

Menonton video di Galaxy Note 9, layar tampak menyajikan gambar yang detail, warna cerah, dan memanjakan mata.

Menonton video di Galaxy Note 9, layar tampak menyajikan gambar yang detail, warna cerah, dan memanjakan mata.

Menonton video di Galaxy Note 9, layar tampak menyajikan gambar yang detail, warna cerah, dan memanjakan mata.

3 dari 7 halaman

Bodi

Beralih ke bodi belakang, Galaxy Note 9 memiliki perbedaan yang cukup terlihat dengan pendahulunya. Perbedaan utama keduanya terletak pada pemindai sidik jari yang ditempatkan di bawah kamera ganda.

Bodi belakang Galaxy Note 9 (Liputan6.com/ Agustin Setyo W)

 (Foto di bawah ini menunjukkan bodi belakang Galaxy Note 9)

Peluncuran Samsung Galaxy Note 8 di New York, Amerika Serikat (AS). Liputan6.com/Yuslianson

Selain itu, masih pada bodi belakang, kamera utama Galaxy Note 9 memiliki fitur dual aperture sehingga lensanya tampak lebih besar ketimbang lensa yang ada di sebelah kirinya.

Beralih ke sisi kanan terdapat sebuah tombol Power untuk mengunci sekaligus menonaktifkan smartphone.

Sisi kanan Galaxy Note 9, terdapat tombol power (Liputan6.com/ Agustin Setyo W)

Lalu, pada sisi kiri terdapat dua tombol, yakni tombol volume up dan down di bagian atas dan di bawahnya terdapat tombol Bixby, untuk memanggil asisten cerdas Samsung Bixby.

Sisi samping kiri Galaxy Note 8 terdapat tombol volume dan Bixby (Liputan6.com/ Agustin Setyo W)

Bodi atas Galaxy Note 9 terdapat dua garis antena dan slot SIM card/micro SD card.

Sisi atas Galaxy Note 9, terdapat dua antena dan sebuah slot SIM card (Liputan6.com/ Agustin Setyo W)

Sementara pada bodi bawah, terdapat dua garis antena, sebuah headphone jack 3,5mm, port USB tipe C untuk mengisi daya dan transfer data, speaker, dan slot untuk menempatkan pena digital S Pen.

S Pen pada Galaxy Note 9 (Liputan6.com/ Agustin Setyo W)

(Foto di bawah ini memperlihatkan Galaxy Note 9 saat pena digital S Pen dilepas dari slotnya)

Sisi bawah Galaxy Note 9, terdapat slot untuk S Pen, speaker, dan port USB Type C (Liputan6.com/ Agustin Setyo W)

4 dari 7 halaman

Performa

Galaxy Note 9 untuk Indonesia dibekali dengan prosesor Exynos 9810, sedangkan di beberapa negara perangkat ini diperkuat dengan prosesor Snapdragon 845.

Meski begitu pihak Samsung memastikan, penggunaan prosesor Exynos tidak membuat performa Galaxy Note 9 kalah dibandingkan perangkat yang menggunakan Snapdragon.

Sementara, Galaxy Note 9 yang kami review memiliki RAM 6GB dengan memori internal 128GB. Dengan memori seluas itu, tentu pengguna tak perlu menghapus berbagai file jika ingin menyimpan sejumlah file lainnya.

Hal lain yang diunggulkan oleh Samsung pada Galaxy Note 9 adalah kapasitas baterai 4.000mAh yang membuatnya bisa bertahan selama seharian penuh. Pengguna pun tak perlu lagi membawa powerbank saat menggunakan smartphone ini.

Hal ini kami buktikan dengan penggunaan Galaxy Note 9 selama seharian. Smartphone ini memang tidak membutuhkan powerbank terutama saat dipakai untuk melakukan kegiatan sehari-hari seperti membuka kamera, bermain media sosial, email, mengetik, bermain dengan S Pen, sampai mendengarkan musik.

Keberadaan fitur pengisian daya cepat atau fast charging membuat perangkat bisa diisi penuh baterai selama satu jam lebih lima belas menit.

Selain itu, Galaxy Note 9 didukung sistem pendingin water carbon cooling system untuk membantu prosesor bekerja dengan optimal meski untuk kinerja berat.

Berdasarkan pengujian performa dengan aplikasi AnTuTu Benchmark, Galaxy Note 9 mampu menorehkan 240.782 poin.

Hasil AnTuTu (Liputan6.com/ Agustin Setyo W)

Untuk menguji performa Galaxy Note 9, kami mencoba memainkan gim Fortnite dan PUBG. Hasilnya, saat main Fortnite, gim berjalan dengan lancar, grafis pun tampak jernih dan tidak ada lag. 

Gim Fortnite di Galaxy Note 9 (Liputan6.com/ Agustin Setyo W)

5 dari 7 halaman

Pena Digital

S Pen

Galaxy Note 9 mengunggulkan pena digital S Pen yang diperbarui dibandingkan model sebelumnya. Pada Galaxy Note 9, S Pen dibekali dengan teknologi Bluetooth Low Energy yang membuatnya bisa digunakan untuk berbagai hal baru, selain tentunya menulis atau doodling.

Pena digital S Pen Galaxy Note 9 yang dilengkapi dengan koneksi Bluetooth Low Energy (Liputan6.com/ Agustin Setyo W).

Dengan teknologi Bluetooth Low Energy di S Pen Galaxy Note 9, pengguna bisa memakai S Pen untuk mengambil foto, memutar atau menyetop lagu (termasuk lagu yang diputar oleh aplikasi Spotify), membuka kunci smartphone, menerjemahkan, hingga mengontrol presentasi.

Sekadar informasi, S Pen juga bisa membuka aplikasi kamera hanya dengan memencet tombol di S Pen agak lama. Begitu kamu tekan tombol di S Pen agak lama, aplikasi kamera pun bisa dibuka.

S Pen bisa dipakai untuk membuka kamera (Liputan6.com/ Agustin Setyo W)

Kamu juga bisa menyeting S Pen untuk membuka kunci smartphone, caranya dengan masuk ke Setting - Advanced Features - S Pen - S Pen Remote.

S Pen juga bisa dipakai untuk mengotrol aplikasi Google Chrome, Galeri, perekam suara, dan Power Point.

Caranya lagi-lagi hanya dengan masuk ke menu Setting - Advanced Features - S Pen - S Pen Remote. Kemudian di sana, kamu bisa mengatur aplikasi yang ingin dikontrol dengan S Pen. Hanya dengan satu kali klik atau dua kali klik untuk pengotrolan dengan S Pen.

Berbagai aplikasi yang bisa dikontrol dengan S Pen di Galaxy Note 9 (Liputan6.com/ Agustin Setyo W)

Bagi kamu yang suka mencatat sesuatu secara tiba-tiba, S Pen bisa menjadi solusinya. Misalnya kamu sedang dalam sebuah acara dan hendak mencatat informasi, dengan Galaxy Note 9, kamu tinggal mengeluarkan S Pen kemudian menuliskan langsung di layar.

Uniknya di Galaxy Note 9 ini, tulisan yang ke luar dari S Pen akan mengikuti warna S Pen-nya. Misalnya jika S Pen yang kamu pakai adalah warna kuning, tulisan yang tersimpan di aplikasi Samsung Notes adalah warna kuning.

Tulisan berwarna kuning saat disimpan ke Samsung Note (Liputan6.com/ Agustin Setyo W)

Namun, sebenarnya kamu bisa mengatur warna tulisan yang disimpan di Samsung Note. Caranya dengan membuka menu Setting - Advanced Features - S Pen - Screen Off Memo - aktifkan atau nonaktifkan pilihan Use S Pen Signature Color.

Kamu bisa mengatur warna tulisan dari S Pen (Liputan6.com/ Agustin Setyo W)

Jika kamu nonaktifkan pilihan ini, nantinya coret-coretan yang akan kamu liat di Samsung Notes berwarna hitam, bukan lagi kuning seperti warna S Pen.

Tulisan bisa diatur menjadi warna hitam saat disimpan Samsung Note (Liputan6.com/ Agustin Setyo W)

6 dari 7 halaman

Hasil Foto

Kamera

Kamera Galaxy Note 9 ditingkatkan dengan kehadiran fitur Dual Aperture seperti milik Galaxy S9 dan Galaxy Note 9. Dengan begitu, salah satu kamera utama Galaxy Note 9 bisa mengenali objek foto dan menjepretnya sesuai dengan kondisi cahaya sekitar.

Kamera ganda Galaxy Note 9 hadir dengan resolusi 12MP. Kamera utamanya dibekali teknologi Dual Aperture yakni f2.4 dan f1.5.

Tampilan detail bodi belakang Galaxy Note 9 (Liputan6.com/ Agustin Setyo W)

Pada kamera Galaxy Note 9 disematkan kemampuan Artificial Intelligence (AI) atau yang dikenal dengan intelligent camera.

Dengan kemampuan kamera pintar itu, Galaxy Note 9 bisa memberi notifikasi saat ada yang tidak beres dengan hasil gambar. Misalnya saat lensa kamera buram atau hasil foto kurang baik. 

Berbekal kemampuan ini kamera Galaxy Note 9 juga bisa mengenali objek, misalnya manusia, makanan, pemandangan, binatang, dan lain-lain. Kemudian, Galaxy Note 9 akan membuat pengaturan yang paling sesuai untuk menghasilkan gambar paling baik.

Sementara itu, kamera selfie Galaxy Note 9 memiliki resolusi 8MP dan aperture f1.7. Tidak lupa, kemampuan kamera Galaxy Note 9 juga didukung S Pen versi terbaru.

Berbekal Bluetooth yang disematkan, proses pengambilan gambar di Galaxy Note 9 dapat dilakukan secara jarak jauh, cukup menekan tombol di S Pen.

Hasil foto selfie menggunakan S Pen di Galaxy Note 9 (Liputan6.com/ Agustin Setyo W)

Hasil foto selfie saat kondisi minim cahaya

Selfie malam hari dengan kamera Galaxy Note 9 (Liputan6.com/ Agustin Setyo W)

Hasil foto kamera utama

Intelligence Scene pada kamera Galaxy Note 9 memungkinkan kamera mendeteksi gambar kemudian membuat hasil foto lebih baik (Liputan6.com/ Agustin Setyo W)

Hasil foto Galaxy Note 9 yang menunjukkan objek detail (Liputan6.com/ Agustin Setyo W)

Hasil foto Galaxy Note 9 (Liputan6.com/ Agustin Setyo W)

Hasil foto saat kondisi malam hari

Hasil foto malam hari Galaxy Note 9 (Liputan6.com/ Agustin Setyo W)

Hasil foto malam hari Galaxy Note 9 (Liputan6.com/ Agustin Setyo W)

Hasil foto malam hari Galaxy Note 9 (Liputan6.com/ Agustin Setyo W)

Lihat lebih banyak hasil foto dengan kamera Galaxy Note 9 di sini atau di sini.

7 dari 7 halaman

Kesimpulan

Kelebihan:

- Layar luas 6,4 inci Super AMOLED

- Kapasitas memori luas 128GB/512GB yang bisa ditambah dengan memori eksternal maksimal 512GB

- Baterai 4.000mAh

- Kamera dengan intelligence scene

- S Pen dengan tenaga Bluetooth Low Energy bisa dipakai sebagai remote control

Kekurangan:

- Harga cukup mahal

- Inovasi tak begitu signifikan dibandingkan pendahulunya 

- Belum ada fingerprint di layar

- Tombol Bixby di samping kiri agak mengganggu

(Tin/Isk)

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.