Sukses

Gary Iskak Disebut Idap Kanker Hati, Ini Klarifikasi Keluarga soal Penyakit yang Sebenarnya

Apa penyakit yang sebenarnya diidap Gary Iskak?

Liputan6.com, Jakarta Kondisi kesehatan Gary Iskak menurun hingga harus menjalani perawatan di rumah sakit. Sebelumnya, ramai diberitakan suami Richa Novisha ini mengidap kanker hati.

Lewat sahabatnya, Chef Haryo Pramoe, Richa Novisha menyampaikan pesan kepada publik. Untuk sementara, pihak keluarga hanya bisa menyatakan bintang film Insya Allah Sah ini mengalami gangguan pada organ hati.

"Tadi pagi Icha telepon saya secara pribadi. Dia bilang: Mas Haryo, untuk mendiagnosa, memberikan informasi tentang sirosis hati terlalu jauh," tutur Chef Haryo dalam tayangan Kopi Viral, yang tayang pada Senin (21/6/2021).

"Jadi masih perlu ada beberapa tahapan. Tapi yang jelas dia memang mengalami penurunan fungsi hati," kata sahabat Gary Iskak ini.

 

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Masih Butuh Pemeriksaan 

Kabar terkini menyebut, Gary Iskak masih menjalani perawatan serta pemeriksaan lanjutan untuk  mengetahui penyakit yang dialaminya.

"Yang jelas treatment-nya, diagnosa untuk memastikan apa (penyakitnya) tapi yang jelas kita semua wajib medoakan untuk kebaikan beliau. Karena orang saleh seperti dia masih harus tetap hidup," tutur Chef Haryo.

3 dari 4 halaman

Kondisi Saat Ini

Saat ini, Richa Novisa fokus merawat suami sehingga belum dapat melayani wawancara dengan awak media. "Aku cuma bilang, sudah biar saya yang menjelaskan ke publik. Kamu istirahat, quality time," tutup Haryo.

4 dari 4 halaman

Sirosis Hati

Dikutip dari Merdeka.com, sirosis hati adalah pengerasan yang terjadi pada hati karena sel-sel yang telah mati dan rusak. Biasanya sirosis hati dialami penderita hepatitis kronik.

Jika pasien telah sampai pada tahap sirosis hati, maka pengobatan berupa cangkok atau transplantasi hati bisa dilakukan. Bila tidak ditangani segera, sirosis hati bisa berkembang menjadi kanker.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.