Sukses

Akibat Covid-19, Film-Film Ini Tayang Ekslusif Di Platform Digital

Sederet film Box Office tayang perdana sepanjang bulan Oktober dan November

Liputan6.com, Jakarta Pandemi Covid-19 di Indonesia yang masih berlangsung hingga saat ini telah mengakibatkan bioskop berhenti beroperasi sejak awal Maret 2020. Akibatnya, penayangan sejumlah film box office tahun 2020 ini tertunda. Karena itu, salah satu platform digital,  CATCHPLAY+, menjalin kerjasama dengan pemilik konten dan distributor secara lokal. Ini dilakukan untuk menayangkan secara perdana lima film box office secara eksklusif.  

Kelima film tersebut akan ditayangkan pada platform OTT CATCHPLAY+, sementara empat film lainnya ditayangkan bersamaan dengan pemutaran perdana di bioskop. Hingga November 2020, penggemar film di Indonesia dapat melihat film box office tahun 2020 yang telah lama ditunggu-tunggu termasuk blockbuster Korea hits Peninsula (sekuel Train to Busan), Steel Rain: Summit dan film Inggris Official Secrets, Teen Spirit and The Professor.

Pembatasan sosial selama beberapa bulan terakhir telah mendorong terjadinya lonjakan waktu menonton film pada platform OTT. Tercatat terjadi kenaikan menit menonton hingga 70% pada kuartal kedua tahun ini. Sementara waktu aktif menonton pemirsa di Indonesia rata-rata hampir 700 menit per bulan (+/- 7 film), meningkat 40% dari sebelum pandemi.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Bangga

“Kami bangga dapat menghadirkan film-film terbaik di pasar, yang semoga tidak akan pernah habis untuk dinikmati dari rumah, bahkan untuk penggemar film hard-core sekalipun,”  ujar Daphne Yang, Group CEO dari CATCHPLAY dalam keterangan tertulisnya. 

“Untuk memenuhi kebutuhan para pengguna setia selama periode ini, penting bagi kami untuk menemukan cara alternatif untuk terus menghadirkan film baru ke dalam platform,” tambahnya.

 

3 dari 4 halaman

Memuaskan

Sementara itu, Roy Soetanto, CMO dari CATCHPLAY+ mengatakan, “Dengan hadirnya debut ‘Bioskop Premier’, kami berharap dapat memuaskan penonton dengan film- film terbaru langsung dari bioskop. Bedanya, kini mereka dapat menontonnya di ruang tamu yang aman, dengan kualitas HD di layar apa pun yang nyaman bagi mereka.”

 

4 dari 4 halaman

Film Tayang

Film-film yang dijadwalkan tayang perdana dengan 1-2 film baru antara lain Film Teen Spirit,  The Professor, Endings Exclusive on Beginnings, Deliver Us From Simultaneous with Evil, Dew, dan Peninsula.

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.