Sukses

Orang Kaya Baru, Rekomendasi Film Keluarga yang Cocok Ditonton di Akhir Pekan

Film Orang Kaya Baru bisa ditonton lewat aplikasi dan situs streaming Vidio.

Liputan6.com, Jakarta Menonton film jadi salah satu kegiatan yang sering dilakukan saat akhir pekan. Film Orang Kaya Baru bisa jadi referensi tontonan yang bisa disaksikan bersama keluarga di rumah.

Orang Kaya Baru merupakan film bertema kekeluargaan arahan sutradara Ody C. Harahap yang dirilis pada 2019 lalu. Seperti judulnya, film ini bercerita tentang sebuah keluarga yang awalnya hidup biasa saja kemudian mendadak bergelimang harta.

Anggota keluarga tersebut terdiri dari Bapak, Ibu, Duta, Tika, dan Dodi. Saking sederhananya, mereka pernah sesekali datang ke pernikahan orang yang tak dikenal demi bisa menyantap makan gratis. 

Kendati serba pas-pasan, mereka selalu hidup harmonis dan saling menyayangi satu sama lain. Kehangatan keluarga ini pun selalu tercermin saat bersantap bersama di meja makan. Bapak selalu memberi nasihat yang dibalut candaan kepada anak-anaknya.

Suatu hari, Bapak dikabarkan meninggal dunia. Tiba-tiba ada seorang pengacara datang ke rumah dan memberikan wasiat yang ditinggalkan Bapak. Isi pesannya tertuang dalam sebuah video. 

Bapak mengaku jika ia sebenarnya adalah orang kaya dan telah mewariskan uang miliaran rupiah. Dari situ, kehidupan Ibu, Duta, Tika, dan Dodi sebagai orang kaya baru pun dimulai. Namun, hidup mewah tak selamanya membuat mereka bahagia.

Saksikan video pilihan berikut ini

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Dibintangi Aktor dan Aktris Ternama

Film Orang Kaya Baru dibintangi sejumlah aktor dan aktris ternama Tanah Air. Lukman Sardi berperan sebagai Bapak, karakternya sebagai orangtua bijaksana. Sementara Cut Mini didaulat untuk menjadi tokoh Ibu. 

Tentu saja kualitas akting dari kedua aktor dan aktris senior ini sudah tak diragukan lagi. Raline Shah (Tika), Derby Romero (Duta), Refal Hady (Bayu), dan Fatih Unru (Dodi) juga semakin membuat film ini wajib untuk ditonton.

3 dari 4 halaman

Naskahnya Ditulis Joko Anwar

Pantas saja cerita yang disajikan film Orang Kaya Baru mengandung makna dan penuh pesan moral. Pasalnya, naskah film ini sendiri ditulis oleh Joko Anwar. 

Seperti diketahui, Joko Anwar adalah sutradara sekaligus penulis naskah untuk film Gundala dan Pengabdi Setan. Kepiawaiannya sebagai penulis naskah sekaligus pengarah film tentu sudah tak diragukan lagi!

4 dari 4 halaman

Penuh Pesan Moral

Penonton akan mendapat pesan moral yang disajikan di sepanjang film ini. Mulai dari hidup penuh kemewahan yang ternyata tak menjamin kebahagiaan keluarga, hingga perilaku konsumtif dan hedonisme bisa membuat orang jatuh miskin.

Nah, bagi yang ingin nonton film Orang Kaya Baru bersama keluarga di akhir pekan ini, kamu bisa menyaksikannya lewat platform streaming Vidio.

Bukan cuma aplikasi di ponsel, layanan Vidio juga bisa diakses melalui smart TV. Kamu bisa menonton sepuasnya bareng keluarga besar.

Jangan lupa juga untuk berlangganan paket Vidio Premier Platinum supaya bisa menonton tayangan bebas iklan!

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.