Sukses

Ini 6 Rahasia Film Horor yang Bikin Teror Terasa Lebih Nyata

Beberapa hal ini dilakukan untuk membuat adegan di film horor Hollywood terasa lebih mengerikan.

Liputan6.com, Jakarta Film horor buatan Hollywood memang membuat penonton tegang. Sejak awal tayang, aroma mengerikan sudah terasa hingga membuat beberapa dari mereka bergidik ngeri.

Berbagai judul film horor pun keluar, mulai dari yang berkaitan dengan gaib hingga pembunuhan. Semuanya itu menyajikan mimpi buruk bagi penonton yang terkadang membuat mereka trauma.

Namun di balik ceritanya yang mengerikan, fakta mengenai film horor ternyata tak kalah mengejutkan. Bahkan, beberapa orang tak menyangka kejadian itu terjadi saat pembuatan film horor terkenal.

Fakta ini membuat adegan di film horor Hollywood lebih terasa mengerikan, seolah membuat mimpi buruk menjadi nyata. Apa sajakah itu?

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 7 halaman

Sewa Dukun Asli

The Craft yang tayang 1996 silam menyisakan cerita misteris selama proses pengambilan gambar. Cerita mengenai empat penyihir remaja itu nyaris terjadi di dunia nyata selama proses syuting.

Apalagi sutradanya memang menyewa penyihir asli untuk menunjukkan ritual perdukunan kepada pemain. Akhirnya, bacaan hingga mantra pun dilakukan untuk menghidupkan film.

The Craft

Salah seorang anak yang ikut dalam film mengalami cedera. Sebuah kabar menyebutkan, dia terluka akibat roh halus.

3 dari 7 halaman

Suara Rekaman Mengerikan

The Blair Witch Project tayang 1999 silam merupakan film horor dengan biaya murah. Tak seperti film horor lainnya, The Blair Witch Project tak mengalami masalah gab selama proses syuting.

Fakta mengerikan film ini, proses syuting membuat pemainnya tertekan dan trauma. Sutradara melakukan cara unik membuat pemerannya terlihat ketakutan sungguhan.

The Blair Witch Project

Salah satunya, menyalakan dengan kencang suara aneh anak-anak. Perasaan antara mengerikan dan bingung, sempat menyelimuti pemain karena tidak diberitahu jika suara itu adalah rekaman.

4 dari 7 halaman

Menangis Histeris

The Shining, film horor bernuansa psikologi yang tayang 1980 silam ini terlihat mencekam dalam beberapa adegannya. Shelley Duvall yang memerankan Wendy Torrance terlihat begitu nyata ketika berlari atau berteriak.

Teror yang dirasakan Shelley Duvall seolah tersampaikan oleh penonton. Tak banyak yang mengetahui rahasia akting Shelley Duvall dibantu oleh sutradara dan tim produksi. Sutradara menyebut akting Shelley Duvall sangat jelek, membuat tim produksi menunggu lama.

The Shining

Bahkan, sang sutradara meminta tim produksi atau pemain lainnya untuk bersikap kejam kepada Shelley Duvall. Hasilnya, penampilan memukau dari sang artis. Shelley Duvall juga harus menenteng botol minum karena dehidrasi akibat terlalu sering menangis dan berteriak.

5 dari 7 halaman

Tengkorak Sungguhan

Poltergeist yang ditayangkan 1982 silam dianggap sebagai salah satu filmn horor sepanjang masa. Film tersebut juga sempat dipenuhi dengan isu kutukan yang menghantui kru dan filmnya.

Pemain Poltergeist sebagai tiga bersaudara mengalami kesialan setelah syuting selesai.Dua dari pemeran anak-anak meninggal dunia. Salah satunya meninggal akibat operasi, lainnya dibunuh mantan kekasihnya.

Poltergeist

Namun tak banyak yang mengetahui properti di film Poltergeist menggunakan tengkorak manusia sungguhan. Hasilnya, pemain yang mengetahui hal itu seolah merasa diteror hingga membuat rasa ketakutannya seolah terekam ke kamera.

6 dari 7 halaman

Bisikan Rahasia

Film Bram Stoker's Dracula atau yang lebih dikenal sebagai Dracula rilis 1992 silam, diperankan Gary Oldman. Folm fantasi drama yang bernaunsa mengerikan ini memang membuat penonton bergidik melihat adegan demi adegan.

Saat Gary Oldman berubah menjadi makhluk seperti kelelawar dianggap adegan ikonik. Padahal, adegan itu menurut Gary Oldman sama sekali tak mengerikan.

 Dracula

Untuk membuatnya lebih hidup dan nuansa horornya terasa, Gary Oldman membisikan sesuatu ke telinga pemain lainnya. Tak ada yang mengetahui ucapan Gary Oldman saat itu. Tapi, semua pemain yang ada dalam adegan terlihat sangat ketakutan. Wajah tersenyum Gary Oldman tampak tersenyum puas dan licik.

7 dari 7 halaman

Gaya Jalan Mengerikan

Film Rings merupakan adaptasi horor Jepang dengan judul Ringu atau The Ring. Versi Hollywood franchise ini pertama kali dirilis pada 2002 dengan judul The Ring.

Rings berkisah mengenai seorang wanita muda yang khawatir dengan pacarnya setelah menggali misteri rekaman video uang disebut bisa menimbulkan kematian bagi siapa saja yang menontonnya. Sang wanita lalu berkorban agar kekasihnya terselamatkan.

The Ring

Saat hantu bernama Samara (Sadako dalam The Ring vers Jepang) keluar dari sumur terlihat mengerikan dengan cara jalannya yang aneh. Rahasianya, saat pengambilan gambarnya, sosok hantu berjalan seperti melakukan gerakan yoga itu diputar mundur dalam rekaman.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini