Sukses

Ini Tuntutan Ario Kiswinar terhadap Kompas TV

Saat ini Ario Kiswinar menunggu iktikad baik dari Kompas TV.

Liputan6.com, Jakarta Ario Kiswinar menyambangi kantor Kompas TV di Palmerah, Jakarta Barat, Senin (3/10/2016). Kedatangan Ario Kiswinar bersama pengacaranya, Ferry Amahorseya, bertujuan untuk menagih beberapa hal.

Salah satunya janji moderator acara Kompas TV untuk memfasilitasi tes DNA antara Ario Kiswinar dan Mario Teguh.

Mario Teguh (YouTube/MarioTeguhTV)

"Kami sudah bertemu staf Sapa Indonesia Pagi. Kami sudah jelaskan tiga hal yang kami inginkan. Salah satunya soal tes DNA, kapan kita tes DNA menindaklanjuti hal ini. Mereka bilang akan hubungi Bayu Setyanto (moderator) dan MT, sekali pun tidak ada keterikatan," ungkap Ferry Amahorseya usai pertemuan singkat dengan staf Kompas TV.

Selain itu, pihak Ario Kiswinar menuntut supaya Kompas TV menyediakan panggung yang sama dengan Mario Teguh dalam acara Sapa Indonesia Pagi. Pasalnya, Ario Kiswinar merasa keberatan dengan berbagai pernyataan yang dilontarkan Mario Teguh dalam acara tersebut.

Ario Kiswinar merangkul ibunya, Aryani Soenarto ketika menyambangi Polda Metro Jaya, Jakarta, Jumat (30/9). Kiswinar dan Ariyani membuat laporan terkait pelanggaran ITE dan pencemaran nama baik yang dilakukan Mario Teguh. (Liputan6.com/Immanuel Antonius)

"Kami minta juga disediakan panggung yang sama dalam acara yang sama, seperti panggung MT kepada Ibu Aryani. Karena banyak pernyataan yang tidak benar," ujar Ferry Amahorseya.‎
‎
Saat ini Ario Kiswinar tinggal menunggu iktikad baik pihak Kompas TV untuk menyelesaikan masalah yang terjadi. "Kami tinggal menunggu bagaimana solusinya. Kabarnya pihak Kompas TV akan mempertemukan MT dan Bayu Setyanto untuk membicarakan masalah ini," katanya. (Ras)‎

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini