Sukses

Inspirasi di Tengah Corona, Ayam Pop Jawa yang Bikin Lidah Bergoyang

Banyak yang terkena imbas dari virus Corona. Tidak mau diam dan tenggelam karena virus ini maka Prima membuat usaha kuliner dari rumah dan menciptakan Ayam Pop Jawa.

Liputan6.com, Yogyakarta - Saat ada pembatasan sosial karena wabah Corona Covid-19, banyak orang terkena dampaknya mulai dari pemecatan hingga pengurangan gaji. Tidak mau diam karena kondisi, Prima, warga Seturan, Yogyakarta memulai usaha kuliner Ayam Pop Jawa.

"Ayam kampung yang dimasak dengan rempah istimewa, basic-nya ayam pop tapi ada sedikit inovasi rasa menyesuaikan lidah Jawa," katanya kepada Liputan6.com.

Berdikari dari rumah ini tentu memberikan inspirasi bagi warga yang tidak ingin 'kalah' dengan virus Corona Covid-19. Prima pun mendapatkan ide untuk membuat menu makanan yang enak.

"Idenya dari kebutuhan makan rumahan, dan ini menu umum (ayam) yang siapa saja bisa terima," katanya.

Memang tidak mudah untuk membuat menu yang bisa diterima semua orang. Ayam Pop Jawa ini ia ciptakan setelah bereksperiman selama sepekan.

"Muncul karena wabah corona? Iya betul, karena stay at home, jadi sama istri coba-coba riset menu baru," katanya.

Tentu membuat menu yang baru buatnya ini harus mengalami berbagai proses. Termasuk bagaimana menciptakan bumbu yang bisa diterima semua orang.

"Resep Ayam Pop Jawa dari eksperimen sendiri," katanya.

 

**Ayo berdonasi untuk perlengkapan medis tenaga kesehatan melawan Virus Corona COVID-19 dengan klik tautan ini.

Simak video pilihan berikut ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Banjir Peminat, Produksi Dibatasi

Prima mengatakan belum lama ini ia baru meluncurkan menu terbaru, tepatnya pada 6 April 2020. Meski begitu, peminat kuliner berbahan ayam ini sudah mulai banyak di daerah Yogyakarta.

"Rasa cenderung gurih tapi ada manisnya dikit. Jadi mungkin banyak yang suka," katanya.

Cita rasa yang ditawarkan Ayam Pop Jawa inilah yang membuat banyak diorder via online yaitu lewat WA atau DM di Instagram @masakjogja. Namun, ia membatasi jumlah orderan setiap harinya. 

"Karena masih produksi di dapur sendiri dan kapasitas terbatas, sementara ini hanya dibatasi maksimal 20 pax orderannya," katanya.

Prima mengaku sejak diluncurkan, Ayam Pop Jawa mendapat respon baik dari masyarakat Jogja. Bahkan, beberapa orang sudah mulai memesan kembali.

"Sementara melayani masih Jogja dulu," katanya.

Setiap 1 pack Ayam Pop Jawa ini harganya Rp 75 ribu. Satu pack-nya bisa dinikmati satu keluarga, termasuk anak-anak karena tanpa MSG.

"Kendalanya masih tentang keterbatasan ruang produksi, kalau bahan baku sementara ini masih aman," dia menandaskan.

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.