Sukses

Menebar Kebaikan sampai Pulau Panjang Jelang Lebaran

Sebanyak 5 ribu sembako diangkut menggunakan perahu.

Liputan6.com, Jakarta - Jelang lebaran, ribuan sembako dibagikan gratis kepada masyarakat terdampak Covid-19 di Pulau Panjang, Kabupaten Serang, Banten.

Sebanyak 5 ribu sembako diangkut menggunakan perahu. Dan pembagian sembako dilakukan sesuai protokol kesehatan, yakni tidak mengumpulkan orang atau massa, menggunakan masker, dan menjaga jarak.

"Dalam rangka program Wilmar peduli, bahwa pemerintah telah menyatakan bahwa covid-19 ini salah satu bentuk bencana nasional, sehingga kita peduli dengan masalah itu. Kita mendukung kebijakan pemerintah itu. Dibagi secara door to door. Selain covid-19 juga kita dalam acara perayaan Idulfitri 1441 Hijriah," kata salah satu Manager PT Multimas Nabati Asahan (Wilmar Group), Bambang Wisnumurthy, dalam keteranganNYA, Sabtu (23/05/2020).

Pembagian sembako gratis yang dilakukan sejak Jumat, 23 Mei 2020, tak hanya menyasar delapan desa yang ada di Pulau Panjang, namun juga perkampungan yang ada di sekitar Kawasan Industry Terpadu Wilmar (KITW) PT Multimas Nabati Asahan (MNA) Unit Serang, Banten.

"Ini merupakan pembagian paket sembako tahap kedua. Tahap sebelumnya kita telah membagikan 3.800 paket sembako," imbuhnya.

Selain memberikan sembako, Wilmar Grup pun membagikan stiker di setiap rumah. Stiker tersebut diharapkan bisa dilakukan oleh masyarakat seterusnya.

"Kita berikan stiker tentang kesehatan seperti cuci tangan, jaga jarak, pakai masker dan lain-lain di setiap rumah. Jadi masyarakat nantinya akan terbiasa dengan hal itu. Tidak hanya untuk saat ini saja karena adanya covid-19. Tetapi bisa seterusnya dilakukan dan menjadi kegiatan rutin mereka jika ingin melakukan aktifitas," ungkap Bambang.

Lebih jauh Bambang menjelaskan, pihak perusahaannya juga menerapkan protokol kesehatan bagi karyawannya. Setiap karyawan saat masuk kerja, wajib mengukur suhu tubuh dengan menjaga jarak saat melakukan absensi.

"Karyawan di dalam kawasan (perusahaan) mereka mendapatkan perlakukan protokol kesehatan. Seminggu sekali kita juga lakukan penyemprotan, sepanjang jalan di luar kawasan juga disemprot, di jalan provinsi, dan nasional," ujarnya.

 

**Ayo berdonasi untuk perlengkapan medis tenaga kesehatan melawan Virus Corona COVID-19 dengan klik tautan ini.

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.