Sukses

Baca Doa Ini untuk Mendapatkan Ketenangan Hati

Doa tersebut tercantum dalm hadis riwayat Abu Daud, Tirmidzi, Ibnu Majah, dan lainnya.

Liputan6.com, Jakarta Setiap orang tentu ingin menjalani hari dengan hati yang tenang dan tentram. Namun sayangnya banyaknya aktivitas terkadang tak hanya membuat lelah fisik tetapi juga jiwa.

Ya, hal ini tak jarang membuat seseorang merasa gundah hingga gelisah. Ini juga bisa mengakibatkan seseorang menjadi sangat sensitif meski hanya karena masalah kecil.

Hal yang paling baik untuk dilakukan untuk mengatasinya ialah dengan salat dan berdoa kepada Allah SWT untuk meminta ketenangan hati.

Adapun doa yang bisa dilantunkan ialah doa yang kerap Rasulullah SAW baca untuk menentramkan hati. Doa tersebut tercantum dalm hadis riwayat Abu Daud, Tirmidzi, Ibnu Majah, dan lainnya.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Doa Ketenangan Hati

Artinya:

"Ya Allah, dengan-Mu aku bersore hari, dengan-Mu kami hidup, dengan-Mu kami mati. Hanya kepada-Mu (kami) kembali."

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini