Sukses

Perkuat Ukhuwah Islamiyah, Dewan Masjid Ajak Pemuda Isi Ramadan dengan Kegiatan Positif

Ramadan kali ini, setiap organisasi kepemudaan dan remaja masjid binaan DMI telah menyiapkan berbagai kegiatan. Apa sajakah itu?

Liputan6.com, Jakarta - Menyambut bulan suci Ramadan, Wakil Ketua Umum Dewan Masjid Indonesia (DMI) Haji Syafruddin mengajak seluruh organisasi pemuda dan remaja masjid di bawah binaan DMI untuk menguatkan Ukhuwah Islamiyah menjaga persatuan umat dan mengisi ramadan dengan kegiatan yang positif.

"Saya secara pribadi sangat concern dengan perkembangan pemuda dan remaja masjid yang ada. Karena nantinya di tangan Anda perkembangan peradaban Islam akan di kelola. Untuk itu jaga selalu Ukhuwah Islamiyah, isi Ramadan dengan berbagai kegiatan positif dan jadikan masjid sebagai pusat agama, pendidikan, ekonomi, dan budaya," kata Syafruddin saat bertemu dengan perwakilan organisasi pemuda masjid di Kantor Kemenpanrb, Jakarta, Senin (6/5/2019).

Syarifruddin juga meyakini bahwa organisasi pemuda dan remaja masjid, seperti Badan Komunikasi Pemuda Remaja Masjid Indonesia (BKPRMI), Jaringan Pemuda dan Remaja Masjid Indonesia (JPRMI), Indonesian Islamic Youth Economic Forum (ISYEF), dan Prima punya potensi besar yang harus dikembangkan dalam berbagai bidang. Sehingga manfaatnya dapat dirasakan langsung oleh seluruh umat.

"Silakan setiap organisasi berjalan sesuai AD/ART, tidak akan pernah ada intervensi asalkan satu tujuan yaitu umat Islam bersatu. Sebab umat muslim Indonesia sangat diperhitungkan dunia internasional, akan sangat meruginya jika ternyata umat tidak bersatu," ungkap Syafruddin yang juga menjabat sebagai Menteri Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB).

Pada kesempatan tersebut, Syafruddin juga mengucapkan selamat menjalankan ibadah puasa bagi seluruh anggota organisasi kepemudaan dan remaja masjid DMI.

Dia berharap kebersamaan yang telah dibangun ini akan selalu memberikan kontribusi positif bagi perkembangan kemajuan peradaban Islam.

Dia berjanji akan hadir di setiap kegiatan yang akan diadakan oleh masing-masing organisasi kepemudaan dan remaja masjid.

Bulan Ramadan kali ini, setiap organisasi kepemudaan dan remaja masjid binaan DMI telah menyiapkan berbagai kegiatan. JPRMI akan mengadakan kegiatan bersih-bersih masjid sebagai bagian dari Gerakan Masjid Bersih yang digagas DMI. Kegiatan pawai obor di beberapa kota, pesantren kilat dan juga menggelar safari ramadan serta tabligh akbar.

"Nantinya setiap pengurus JPRMI akan mendatangi pengurus remaja masjid di lingkungannya," ujar Yosse Hayatullah perwakilan dari JPRMI.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Kegiatan Para Pemuda Masjid Selama Ramadan

Sedangkan PRIMA pada bulan ramadan kali ini akan fokus melakukan konsolidasi pengurus dan menguatkan kaderisasi di wilayah Jawa Barat, Banten, dan Jakarta. Prima juga akan mengadakan safari dakwah dan pesantren ramadan selama bulan ramadan.

ISYEF, organisasi kepemudaan yang fokus pada pengembangan prekonomian umat berbasis masjid ini akan mengadakan Khatam Fest di 7 kota besar Indonesia. Rangkaian kegiatan berupa pengajian bersama dan juga dialog pengembangan ekonomi umat. ISYEF juga akan mengadakan ngabuburit dan juga stand up comedy di beberapa masjid.

"Kami akan melakukan kegiatan ramadan untuk lebih mendekatkan diri lagi dengan kaum milenial sehingga mereka dapat lebih mengenal dengan ISYEF POINT," ungkap Muhammad Atras, Ketua ISYEF.

Organisasi BKPRMI akan melakukan kegiatan ramadan internasional dengan melakukan kunjungan ke Kamboja dan Vietnam dalam rangka silaturahmi ramadan dengan pemuda dan masyarakat Islam di dua negara tersebut.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.