Sukses

Ramadan, Sahur On The Road Jadi Sahur On The Mosque

Aksi sahur on the road dinilai kerap berpotensi kriminalitas.

Liputan6.com, Jakarta - Menjelang Ramadan, Polda Metro Jaya menggelar silahturahim dengan ulama dan pengusaha hiburan malam, Rabu kemarin, 24 Mei 2017.

Seperti ditayangkan Liputan 6 Pagi SCTV, Kamis (25/5/2017), acara silahturahmi dengan sejumlah ulama dan pengusaha hiburan malam digelar di Balai Pertemuan Polda Metro Jaya.

Pertemuan tersebut membahas sejumlah permasalahan, di antaranya operasional tempat hiburan malam yang ditutup selama Ramadan dan nantinya sahur on the road akan diubah menjadi sahur on the mosque.

Aksi sahur on the road di bulan Ramadan juga dinilai kerap berpotensi kriminalitas. Polisi melarang penggunaan petasan dan kembang api, serta mengimbau warga tidak melakukan aksi penutupan jalan.