Sukses

Sandiaga: TPF Kecurangan Pemilu Seharusnya dari Masyarakat Independen

Sandiaga menilai jika TPF digagas oleh BPN hasilnya akan bias.

Liputan6.com, Jakarta - Calon wakil presiden nomor urut 02 Sandiaga Salahuddin Uno mendukung dibentuknya Tim Pencari Fakta (TPF) guna mengungkap kecurangan Pemilu 2019. Menurutnya, pemilu yang bersih bisa membuat citra Indonesia baik di mata dunia.

"Tim pencari fakta independen ini yang menurut saya, saya dukung juga karena kita ingin bahwa tentunya pemilu ini memiliki satu keyakinan dari masyarakat bahwa pemilu ini jujur dan adil," kata Sandi di Cirendeu, Tangerang Selatan, Kamis (25/4/2019).

"Dan ini adalah syarat kita tentunya menyatakan kepada dunia Internasional bahwa pemilu di Indonesia jujur, adil, dan bermartabat," sambungnya.

Meski begitu, dia meminta TPF Kecurangan digagas bukan dari kubu masing-masing paslon. Melainkan, kalangan masyarakat independen.

"Kalau (digagas) BPN itu pasti akan bias, pasti akan mengunggulkan 02. Harusnya dari masyarakat sendiri. Sekarang kan makin banyak anggota masyarakat yang mengungkapkan itu, langkah baiknya kalau mereka yang organisasikan secara independen tim tersebut," tutur Sandiaga.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Membantu KPU

Menurut eks Wakil Gubernur DKI Jakarta itu, dengan adanya TPF pekerjaan pihak penyelenggara pemilu bisa terbantu. Sebab, bisa memberikan sejumlah laporan atau data terkait kecurangan yang terjadi pesta demokrasi lima tahunan ini.

"Bukan hanya penyelenggara pemilu yang menindaklanjuti. Tapi juga ada tim yang kita percayai sebagai bagian daripada civil society, bagian daripada masyarakat itu yang memperkuat proses ini," pungkasnya.

Reporter: Muhammad Genantan Saputra

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.