Sandiaga Uno Ajak Ribuan Warga Surabaya Lari Pagi

Sandiaga Uno Ajak Ribuan Warga Surabaya Lari Pagi

Sandiaga Uno berkampanye di Kota Surabaya, Jawa Timur, dengan berlari pagi. Sandiaga mengajak warga lari untuk menjaga tubuh tetap sehat.

Seperti ditayangkan Liputan6 SCTV, Minggu (20/1/2019), Sandiaga Uno bersama ribuan warga di kawasan Masjid Al Akbar, Surabaya, bernyanyi dengan semangat.

Selain berlari, Sandi juga mengunjungi para pedagang kaki lima yang berjualan di sekeliling kompleks masjid. Ia mengapresiasi sinergi baik yang terjadi, kegiatan religi yang berdampak pada pertumbuhan ekonomi warga sekitar.

Menurut Sandi, kegiatan-kegiatan religi perlu terus ditingkatkan agar ekonomi warga bertumbuh. Hal ini sesuai visi misi capres-cawapres nomor urut 02 Prabowo --Sandi yang berkomitmen untuk membangun sumber daya manusia selama lima tahun ke depan.

"Mudah-mudahan bisa menumbuhkan optimisme pada masyarakat. April nanti kita akan sambut perubahan, ekonomi yang berpihak pada rakyat, memberikan peluang, hidup sejahtera, harga terjangkau, dan terbuka banyak lapangan kerja," ujar Sandiaga Uno.

Dalam beberapa hari terakhir, Sandiaga Uno intensif mengunjungi beberapa daerah di Jawa Timur. Sandi yakin jika suara di Jawa Timur sangat menentukan perolehan suara nasional dalam Pilpres 2019. (Karlina Sintia Dewi)

Ringkasan

Oleh Raden Trimutia Hatta pada 20 January 2019, 13:41 WIB

Tag Terkait


Video Terkait

Spotlights