Sukses

Mendagri Sebut Kampanye Pilkada Bisa Membantu Tekan Penyebaran Covid-19

Dengan banyaknya pasangan calon memberikan masker, maka dengan sendirinya para calon kepala daerah telah membantu dalam menanggulangi Covid-19.

Liputan6.com, Jakarta - Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian memastikan kampanye Pilkada Serentak 2020 bisa dijadikan calon kepala daerah membantu menanggulangi penyebaran virus corona Covid-19. Menurut Tito, selama masa kampanye, para calon kepala daerah bisa membagikan alat untuk memimalisasi penularan virus.

"Mari sama-sama rekan media sampaikan, para kontestan dan tim suksesnya membagikan sebanyak-banyaknya alat proteksi masker. Bukan masker biasa, tapi masker yang ada gambar pasangan calon, nomornya, pesannya apa, pilih saya, Covid-19 di daerah kita akan aman, misalnya gitu," ujar Tito, Jumat (2/10/2020).

Dengan banyaknya pasangan calon memberikan masker, maka dengan sendirinya para calon kepala daerah telah membantu dalam menanggulangi Covid-19.

"Bayangkan kalau 743 pasangan calon, kalau mereka (membagikan) 100 ribu (masker) saja setiap pasangan calon, nanti ada 70 juta lebih yang dibagi ke masyarakat, itu pasti kurvanya akan turun kalau masyarakat menggunakannya," kata Tito.

Dia berharap para calon kepala daerah tak hanya membagikan masker, melainkan alat proteksi lainnya seperti sabun cuci tangan, maupun membangun wastafel dengan air mengalir di tiap-tiap jalan sambil menyelipkan alat peraga kampanye.

"Teknik-teknik lain membagikan sabun, hand sanitizer, tempat cuci tangan, ditaruh di ruang publik di bandara, terminal, stasiun, dermaga, depan-depan gang dengan gambar paslon dan pesannya, pilih saya nomor 1 nomor 2 nomor 3 nomor 10, dengan namanya dan pesannya," kata dia

"Bisa kita bayangkan kalau itu sampai terjadi pembagian masker secara massal, hand sanitizer secara massal, sabun secara massal, tempat-tempat cuci tangan secara massal di mana-mana, persepsi publik kepada Pilkada ini akan baik, dan kita akan bisa menemukan pemimpin yang baik juga karena mereka melakukan langkah-langkah yang baik dalam rangka penanganan Covid-19," Tito menambahkan.

 

**Ingat #PesanIbu

Pakai Masker, Cuci Tangan Pakai Sabun, Jaga Jarak dan Hindari Kerumunan.

Selalu jaga Kesehatan, Jangan Sampai Tertular dan Jaga Keluarga Kita.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Pesan Secara Virtual

Selain itu, Tito juga berharap kepada para calon kepala daerah agar menggelar kampanye secara virtual. Saat kampanye virtual, Tito berharap calon kepala daerah tak hanya menyampaikan visi dan misi, melainkan beri pemahaman kepada masyarakat tentang menanggulangi Covid-19.

"Di kerumunan tidak boleh, sangat dibatasi, dan kemudian didorong kampanye virtual serta kampanye-kampanye yang mendorong penanganan pandemi Covid-19 dan dampak sosialnya," kata Tito.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.