Sukses

Pendukung Agus - Sylvi Terus Berdatangan Saksikan Debat Cagub DKI

Mereka yang tidak dapat masuk di dalam lokasi debat cagub DKI, lebih memilih menonton bareng di sebuah kafe.

Liputan6.com, Jakarta - Pendukung pasangan Agus Yudhoyono - Sylviana Murni menghadiri acara debat cagub DKI 2017 di Hotel Bidakara, Jakarta Selatan. Mereka yang tidak dapat masuk di dalam lokasi debat, lebih memilih menonton bareng di sebuah kafe, kawasan Komplek Bidakara.

Seorang relawan asal Rawamangun, Rajab (28), mengungkapkan kedatangannya ke Hotel Bidakara untuk memberikan secara langsung dengan para relawan lainnya.

"Kedatangan ke sini ingin secara langsung memberikan dukungannya kepada Mas Agus dan Mpok Sylvi dengan para relawan lainnya, sekaligus nonton bareng di dekat lokasi debat cagub DKI ," kata Rajab, Jumat (13/1/17).

Kegiatan nonton bareng debat cagub DKI ini juga dilaksanakan di lain tempat, yaitu di Posko Pemenangan yang berlokasi di Jalan Proklamasi, Jakarta Pusat.

"Jadi kegiatan nobar ini adalah kegiatan dari para relawan yang berkoordinasi dengan tim pemenagan," ujar Ketua Divisi Media Tim Pemenangan Agus Sylvi, Imelda Sari, di Jakarta.

Pantauan Liputan6.com, puluhan pendukung terus berdatangan dan memadati lokasi dengan mengenakan pakaian dukungan Agus-Sylvi. Teriakan para pendukung terdengar saat pasangan calon nomor satu itu sedang memaparakan program unggulannya di layar televisi yang disediakan.

Debat calon gubernur malam ini mengangkat tema sosial ekonomi, pendidikan, keamanan, lingkungan dan transportasi. Moderator debat adalah Ira Koesno, bersama empat orang panelis yaitu Imam B Prasodjo, Aceng Rahmat, Yayat Supriyatna, dan Enny Sri Hartati.

Debat cagub DKI 2017 pertama ini disiarkan langsung oleh tiga stasiun televisi dan siaran tunda oleh 7 stasiun TV lainnya. Debat selanjutnya akan dilaksanakan pada 27 Januari dan 10 Februari.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.