Sukses

Sandiaga Uno Rayu Olla Ramlan Masuk Tim Pemenangannya

Tak hanya Olla Ramlan, Sandi yang juga pengusaha ini pun menyebut ada nama artis lain yang juga akan masuk dalam timnya.

Liputan6.com, Jakarta - Bakal calon wakil gubernur (cawagub) Sandiaga Uno angkat bicara soal artis Olla Ramlan yang disebut akan masuk menjadi tim suksesnya. Sandi mengaku cukup dekat dengan Olla, ia pun banyak mendapat masukan terkait ekonomi kreatif.

"Kita sudah putuskan bahwa nanti kita akan ajak bicara para pelaku ekonomi kreatif, tapi dari sisi bagaimana menciptakan lapangan pekerjaan baik artis, film maupun sastra, ada juga dari kuliner," ungka Sandi di Tebet, Jakarta Selatan, Minggu (16/10/2016).

"Saya duduk sama Mbak Olla kebetulan kawan lama dan sahabat dari almarhum kakaknya," imbuh dia.

Sandi pun mengaku mengajak Olla untuk memberikan masukan terkait ekonomi kreatif dan akan memasukkannya dalam Tim Pemenangan Anies Baswedan-Sandiaga Uno. Namun, hingga saat ini Olla masih belum memberi jawaban.

"Beliau (Olla Ramlan) bilang masih pikir-pikir, beliau akan bertanya kepada keluarganya, mudah-mudahan dalam satu dua minggu ini bersedia, tapi bukan sebagai juru bicara, melainkan tim panel ahli untuk memberi masukan ke pasangan Anies-Sandi bagaimana membuat kebijakan lebih memihak kepada para pelaku ekonomi kreatif," papar Sandi.

Tak hanya Olla Ramlan, Sandi yang juga pengusaha ini pun menyebut ada nama lain. Tetapi sayangnya, pria berkacamata ini enggan menyebutkannya.

"Ada beberapa nama tapi belum bisa kami share karena masih menunggu persetujuan mereka, tapi ini bukan semata karena popularitas melainkan  Jadi Mbak Olla juga bukan karena popularitas dia, melainkan gagasan beliau terkait ekonomi kreatif," Sandi menutup.

Sebelumnya, artis Olla Ramlan menunggah foto kebersamaannya dengan Sandiaga Uno di media sosial Instagram. Dalam foto tersebut, Olla pun menulis caption.

"#berfikir keras...ajakan yang menarik..pikir dulu yaaaa," cuit akun @ollaramlanaufar itu.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini