Sukses

Top3 Berita Hari Ini: Spesifikasi Daihatsu Taft dan Motor Listrik Suzuki

Penantang Suzuki Jimny segera hadir. Ya, Daihatsu Taft sudah keluar sosoknya. Siap bersaing.

Liputan6.com, Jakarta Penantang Suzuki Jimny segera hadir. Ya, Daihatsu Taft sudah keluar sosoknya. Siap bersaing. Dan berikut ringkasan berita populer lainnya:

1. Bocoran Sosok Daihatsu Taft Sang Penantang Suzuki Jimny Meluncur Tengah Tahun

Suzuki Jimny harus bersiap mendapatkan lawan baru dari Daihatsu Taft. Model ini, kabarnya akan mulai masuk produksi pertengahan tahun ini, dan juga meluncur dalam rentang waktu yang bersamaan.

Namun, sebelum resmi mengaspal, Daihatsu Taft sudah dipamerkan di ajang Tokyo Auto Salon 2020. Walaupun masih berstatus konsep, namun desain model ini tetap layak untuk dinanti jika memang benar bakal dipasarkan, termasuk di Indonesia. Selengkapnya baca di sini.

2. Bukan Milik Daihatsu, Ini Mobil Kecil Honda yang Jadi Terlaris di Jepang

Berbeda dengan negara lain di belahan dunia, Jepang memiliki pasar tersendiri bagi mobil kecil alias kei car. Berbagai model ditawarkan oleh para pabrikan asli Negeri Matahari Terbit, dan menjadi model terlaris selama bertahun-tahun.

Melansir laman resmi Carscoops, Minggu (12/1/2020), mobil terlaris tahun lalu di Jepang, adalah Honda N-Box. Model dari pabrikan berlambang huruf H ini, terjual sebanyak 253.500 unit sepanjang 2019. Selengkapnya baca di sini.

Simak Video Pilihan Berikut Ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

3. Suzuki Sudah Punya Motor Listrik Seharga Rp23 Juta, Nama Suzuki eReady

Suzuki sebagai salah satu produsen otomotif tidak mau ketinggalan dalam memasarkan motor listrik. Salah satu model yang sudah siap adalah Suzuki eReady.

Hanya saja motor listrik Suzuki ini baru beredar di Taiwan.  Selengkapnya baca di sini.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.