Sukses

Erick Thohir Hadiri Rakernas Kader Perempuan PAN: Siap Mendampingi

Menteri Badan Usaha Miliki Negara (BUMN) Erick Thohir menghadiri pembukaan Rakernas Perempuan Partai Amanat Nasional (PUAN) yang dibentuk oleh PAN di Kantor DPP PAN Warung Buncit, Jakarta Selatan.

Liputan6.com, Jakarta Menteri Badan Usaha Miliki Negara (BUMN) Erick Thohir menghadiri pembukaan Rakernas Perempuan Partai Amanat Nasional (PUAN) yang dibentuk oleh PAN di Kantor DPP PAN Warung Buncit, Jakarta Selatan.

Dia mengungkapkan, siap mengawal perjuangan PUAN PAN ini.

"Perjuangan PAN itu adalah dimana dengan PUAN nya saya siap mendampingi dan mengawal," ucap Erick saat ditemui wartawan, Rabu (9/11/2022) malam.

Dalam acara pembukaan rakernas PUAN, Erick memaparkan dimana penduduk Indonesia dihuni oleh 134 juta jiwa kaum perempuan. Di mana dibawah usia 15 tahun tercatat 32 juta jiwa, dan di atas 15 tahun terdiri 102 juta jiwa.

"Artinya apa, ini perlu pergerakan dan perlindungan terhadap perempuan," ucapnya.

Dirinya juga menjelaskan sebanyak 51 juta perempuan merupakan kaum yang produktif. Dari 51 juta jiwa itu 29% merupakan usahawati 24% bergerak di agrikultur atau pertanian, 21% bekerja di usaha pabrik dan lain-lain.

Lebih lanjut, Erick juga menyampaikan di hadapan Kader PAN, bahwa partai yang dipimpin oleh Zulkifli Hasan itu merupakan partai yang terdepan yang melindungi hak-hak perempuan dengan mengedepankan kesetaraan gender.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Hal Biasa

Sementara itu, Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan mengatakan kedatangan Erick Thohir merupakan hal biasa.

Menurutnya, Erick merupakan karib yang satu kampung halaman.

"Ya memang saya dekat kok. Orang Pak Erick teman saya, satu kampung, kam sudah seperti kekuarga," terang Zulkifli.

 

Reporter: Rahmat Baihaqi/Merdeka.com

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.