Sukses

Kominfo Beri Tips Digital Datangkan Traffic Pelanggan Potensial

Kementerian Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia (Kemenkominfo) berkolaborasi dengan Gerakan Nasional Literasi Digital Siberkreasi menyelenggarakan kegiatan webinar dengan tema “Tips Digital: Mendatangkan Traffic Pelanggan Potensial”, Rabu (28/9/2022).

Liputan6.com, Jakarta - Kementerian Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia (Kemenkominfo) berkolaborasi dengan Gerakan Nasional Literasi Digital Siberkreasi menyelenggarakan kegiatan webinar dengan tema “Tips Digital: Mendatangkan Traffic Pelanggan Potensial”, Rabu (28/9/2022).

Webinar tersebut dihadiri oleh lebih dari 1.300 orang dari berbagai kelompok masyarakat / komunitas di wilayah Sumatera yang menghadirkan narasumber Sukma Nurjagat, Relawan MAFINDO Jakarta & Praktisi Literasi Digital; Syarif Maulana, Business Consultant & Praktisi Literasi Digital; serta Pradipta Nugrahanto, CEO & Co-Founder Paberik Soeara Rakjat. 

Dalam webinar tersebut, Syarif Maulana membahas tips mendatangkan traffic pelanggan potensial ditinjau dari perspektif cakap digital. Ia menjelaskan, 3 tips yang dapat dilakukan untuk mendatangkan traffic pelanggan potensial.

"Pertama, bagikan informasi kepada audien seperti tips, article, case study, tutorial. Kedua, berikan informasi produk produk terbaru. Ketiga, jangan lupa untuk memberikan promo-promo," papar Syarif Maulana.

Bayu Sutjiatmo memperkaya pembahasan mengenai tips mendatangkan traffic pelanggan potensial ditinjau dari perspektif etika digital. Menurut dia, 3 tips yang perlu diketahui untuk mendatangkan pelanggan potensial.

"Pertama, Jujur dalam memberikan informasi produk kepada pelanggan. Kedua, membuat konten dengan kata kata yang sopan dan tidak mengandung SARA. Terakhir, Selalu membalas calon pembeli dengan ramah dan sopan," jelas Bayu Sutjiatmo.  

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Perspektif Keamanan Digital

Rizki Nugroho melengkapi pembahasan mengenai tips mendatangkan traffic pelanggan potensial ditinjau dari perspektif keamanan digital. 

"Ada 3 (tiga) aktivitas sederhana yang dapat dilakukan menjaga keamanan perangkat. Pertama, tidak sembarangan memberikan kode OTP kepada orang lain. Kedua, gunakan watermark setiap kali melakukan post konten. Terakhir, selalu melakukan penggantian password secara berkala," ujar Rizki Nugroho.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.