Sukses

Antisipasi Lonjakan Covid-19, Anies Minta Ketua RT/RW Laporkan Warga yang Datang Usai Mudik

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan meminta agar gugus tugas tingkat RT dan RW melakukan pendataan warga yang masuk ke wilayahnya usai musim mudik lebaran.

Liputan6.com, Jakarta Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan meminta agar gugus tugas tingkat RT dan RW melakukan pendataan warga yang masuk ke wilayahnya usai musim mudik lebaran.

Anies meminta setiap ketua RT ataupun RW melakukan monitoring dan pemantauan warga yang datang.

"Dipastikan bahwa yang bersangkutan sehat, yang bersangkutan tidak bergejala. Dan akan dilakukan tes rapid antigen," kata Anies di Balai Kota, Jakarta Pusat, Jumat (14/5/2021).

Mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan itu menyatakan nantinya akan disediakan aplikasi guna mempermudah kinerja ketua RT dan RW setiap wilayah.

"Untuk mereka melakukan pelaporan dua kali sehari atas kondisi di wilayahnya," ucapnya.

Selain itu, dia menyatakan bila pemeriksaan kesehatan atau skrining akan dilakukan di sejumlah pintu menuju Jakarta.

Hal tersebut disampaikan Anies usai rapat koordinasi dengan Forkompinda DKI Jakarta.

"Pertama adalah melakukan screening di pintu-pintu masuk menuju Jakarta, Jabodetabek," ujar Anies.

 

Saksikan video pilihan di bawah ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Screening Dilakukan Secara Acak

Lanjut dia, untuk screening kendaraan pribadi akan dilakukan secara acak atau random. Selain itu pemeriksaan itu juga akan dilakukan pada transportasi umum.

Yakni mulai dari bus, kereta, hingga kapal laut. Pemeriksaan acak dilakukan dengan tes swab antigen.

"Jadi ini dua lapis untuk skrining, satu sebelum masuk, yang kedua ketika sudah sampai di tempat tinggal," jelas dia.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Anies Baswedan menjabat sebagai Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Indonesia ke-29 pernah menjadi rektor termuda se-Indonesia
    Anies Baswedan pernah menjabat sebagai Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Indonesia ke-29 pernah menjadi rektor termuda se-Indonesia

    Anies Baswedan

  • Penyebaran Covid-19 ke seluruh penjuru dunia diawali dengan dilaporkannya virus itu pada 31 Desember 2019 di Wuhan, China

    COVID-19