Sukses

INFOGRAFIS: Virus Corona Belum Terdeteksi di Indonesia?

Perwakilan WHO di Indonesia Navaratnasamy Paranietharan sempat khawatir. Sebab, Indonesia belum melaporkan satu kasus virus corona yang terkonfirmasi.

Liputan6.com, Jakarta - Virus Corona telah mewabah di Tiongkok dan 27 negara atau wilayah di luar daratan China. Hingga Senin sore 10 Februari 2020, virus corona telah menelan 910 korban jiwa.

Namun, belum ada kasus terkonfirmasi virus corona di Indonesia. Padahal, ada 111 kasus terkonfirmasi di enam negara Asia Tenggara dengan satu orang meninggal dunia di Filipina.

Perwakilan Organisasi Kesehatan Dunia atau WHO di Indonesia Navaratnasamy Paranietharan sempat khawatir. Sebab, Indonesia belum melaporkan satu kasus virus corona yang terkonfirmasi.

Ada berapa sampel diperiksa terkait dugaan gejala virus corona di Indonesia? Negara mana saja di Asia Tenggara yang terpapar wabah tersebut? Simak dalam Infografis berikut ini:

Video Pilihan

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Infografis

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.