Sukses

Gerindra: Tidak Benar Prabowo Lembek soal Natuna

Sebelumnya, Prabowo Subianto mengatakan Indonesia akan bersikap cool dan santai dalam menanggapi masuknya kapal coast guard milik Cina ke perairan Natuna.

Liputan6.com, Jakarta - Politikus Gerindra Andre Rosiade angkat suara soal pernyataan Menteri Pertahanan Prabowo Subianto terkait Natuna. Dia membantah bahwa pernyataan tersebut menunjukkan bahwa Ketua Umum Gerindra tersebut bersikap lembek.

Sebelumnya, Prabowo Subianto mengatakan Indonesia akan bersikap cool dan santai dalam menanggapi masuknya kapal coast guard milik Cina ke perairan Natuna. Pernyataan ini, sempat dinilai sebagai tanda lembeknya sikap Mantan Danjen Kopassus tersebut.

"Tidak benar Pak Prabowo lembek," ungkap Andre dalam pesan singkat, Senin (6/1/2020).

Menurut dia, sikap Prabowo sama dengan sikap tegas yang disampaikan oleh Menteri Luar Negeri, Retno Marsudi.

"Sikap beliau tentu sama dengan yang disampaikan Menlu," tegas Andre.

Hanya saja, sebagai Menhan, jelas Andre, Prabowo tentu mempertimbangkan untuk tidak membuat pernyataan yang bisa memperuncing persoalan.

"Tapi tentu beliau tidak mungkin mengeluarkan pernyartaan yg memperuncing permasalahan," ujar dia.

Sikap tegas Menhan, lanjut dia, sudah ditunjukkan dengan mengirimkan pasukan TNI untuk melakukan operasi di Natuna. "Yang jelas beliau sebagai Menhan sudah mengirmkan TNI ke Natuna," tandasnya.

 

Reporter: Wilfridus Setu Embu

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.