Sukses

Polisi Tembakkan Gas Air Mata, Mahasiswa Demonstran di Gedung DPR Terluka

Usai gas air mata ditembakkan, sejumlah mahasiswa terluka.

Liputan6.com, Jakarta Polisi menembakkan gas air mata ke mahasiswa yang berdemonstrasi di depan Gedung DPR, Jakarta, Selasa (24/9/2019). Usai gas air mata ditembakkan, sejumlah mahasiswa terluka.

Pantauan Liputan6.com, ada mahasiswa yang terluka di kaki. Namun, tidak diketahui penyebab lukanya. Dia kemudian dievakuasi mahasiswa lainnya menggunakan mobil bak terbuka.

Sejumlah mahasiswa lainnya pingsan. Mereka juga ditolong oleh teman-temannya dan dibawa ke mobil yang sama.

Sementara, banyak mahasiswi yang menangis karena terkena gas air mata. Sebagian menangis karena panik saat demonstrasi ricuh. Mereka kemudian digiring oleh rekan-rekan mahasiswa ke tempat yang lebih aman, di sekitar gedung BNI Pejompongan, Jakarta.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini