Sukses

MRT Masih Gunakan Sistem Online Sepekan ke Depan

Dia menyebut pengoperasian selama sepekan tersebut belum menggunakan kartu untuk tapping in atau tapping out.

Liputan6.com, Jakarta - Coorporate Sekretaris PT Mass Rapid Transit (MRT) Jakarta, Muhamad Kamaluddin, menyarankan masyarakat yang ingin menggunakan MRT  selama 25-31 Maret dapat mendaftar secara online.

Dia menyebut pengoperasian selama sepekan tersebut belum menggunakan kartu untuk tapping in atau tapping out.

"Masyarakat dapat daftar online di www.ayocobamrtj.com. Pendaftaran dibuka untuk tanggal keberangkatan pada hari H dan hari H+1," kata Kamaluddin, Minggu (24/3/2019).

Kemudian, kata dia, calon penumpang tinggal menunjukkan tanda bukti pendaftaran ke petugas di setiap stasiun. Kamaluddin juga menyatakan waktu operasional dari Stasiun Lebak Bulus-Bundaran Hotel Indonesia dimulai pukul 05.30-22.30 WIB.

Tak hanya itu, dia juga mengatakan, pihaknya akan terus evaluasi selama beroperasi.

"PT MRT Jakarta akan evaluasi setiap dua hari sekali untuk mengutamakan kenyamanan, keamanan, serta keselamatan masyarakat yang menggunakan layanan MRT Jakarta," jelasnya.

Sebelumnya, Moda Raya Terpadu (MRT) Jakarta fase pertama akhirnya diresmikan Presiden Jokowi, Minggu (24/3/2019). Peresmian ini diadakan saat Car Free Day dan dimeriahkan oleh artis papan atas, yaitu D'Massiv, Naff, dan Barasuara.

Jokowi menyatakan, peresmian hari ini dibarengi dengan dimulainya pembangunan MRT fase kedua dengan rencana rute Bundaran HI - Kota.

"Hari ini sebuah peradaban baru akan kita mulai dengan diresmikannya MRT fase pertama. Ini baru fase pertama. Hari ini kita canangkan untuk masuk fase kedua. Tahun ini saya sudah perintahkan Gubernur untuk bangun rute Jakarta Utara," ungkapnya.

 

Saksikan video pilihan di bawah ini:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.