Sukses

Amien Rais Ancam Ungkap Kasus Korupsi yang Lama Mengendap di KPK

Namun, Amien Rais belum mau membuka apa kasus yang dimaksud.

Liputan6.com, Jakarta - Ketua Dewan Kehormatan PAN Amien Rais menuturkan bakal membuka kasus korupsi yang sudah lama mengendap di KPK. Namun, dia tak menyebutkan apa kasus yang sesungguhnya dimaksud.

Hal itu akan disampaikan Amien Rais saat menghadiri sebagai saksi dalam kasus dugaan penyebaran hoaks dengan tersangka Ratna Sarumpaet. Pemanggilan kedua dijadwalkan pada Rabu 10 Oktober 2018.

"Saya akan datang di Polda setelah itu saya akan membuat sebuah fakta yang insyaAllah akan menarik perhatian," ujar Amien di Jalan Daksa, Jakarta Selatan, Senin (8/10).

Namun, Amien belum mau membuka apa kasus yang dimaksud. Mantan Ketua MPR itu berjanji akan perlahan membuka kasus-kasus korupsi yang lama tak terdengar kabarnya.

"Yang ini hubungannya tentang penegakan hukum dan korupsi yang sudah mengendap lama di KPK akan saya buka pelan-pelan," pungkasnya.

Diberitakan, Amien Rais dipanggil selaku saksi kasus dugaan penyebaran hoaks Ratna Sarumpaet. Pada pemanggilan pertama pada Jumat (5/10), tokoh reformasi itu mangkir.

Pada konferensi pers hari ini, Badan Pemenangan Nasional Prabowo-Sandiaga memastikan Amien bakal memenuhi pemanggilan kedua. Termasuk anggota BPN Said Iqbal yang dijadwalkan diperiksa pada Selasa 9 Oktober 2018.

Reporter: Ahda Bayhaqi

 

 

* Update Terkini Asian Para Games 2018 Mulai dari Jadwal Pertandingan, Perolehan Medali hingga Informasi Terbaru di Sini.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

300 Pengacara Kawal Amien Rais

300 advokat siap memberikan bantuan hukum kepada Ketua Dewan Kehormatan PAN Amien Rais saat menjalani pemeriksaan di Polda Metro Kaya. Amien diperiksa sebagai saksi atas kasus penyebaran hoaks dengan tersangka Ratna Sarumpaet.

"Pada intinya kita sudah menyiapkan advokat untuk mendampingi tokoh-tokoh yang dilaporkan dan dipanggil," kata Jubir Badan Pemenangan Nasional Prabowo-Sandiaga, Habiburokhman saat konferensi pers di rumah pemenangan PAN, Jalan Daksa, Jakarta Selatan, Senin (8/10/2018).

Bahkan, kata Habiburokhman, jumlahnya bakal terus bertambah. "Temen-temen yang mendaftar sekitar 300-an. Cuma masih terus bertambah," imbuhnya

Ketua Bidang Advokasi dan Hukum Partai Gerindra itu memastikan Amien bakal memenuhi pemanggilan kedua pada Rabu 10 Oktober 2018. Juga anggota BPN Said Iqbal yang dijadwalkan akan diperiksa selaku saksi pada Selasa 9 Oktober 2018.

"Pak Amien sendiri sudah menyatakan akan hadir pada hari Rabu yang akan datang. Bung Said Iqbal besok juga akan kami dampingi," ucapnya.

 

Saksikan video menarik berikut ini:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Bapak Reformasi Indonesia, mantan Ketua PAN, Ketua MPR, Ketua Muhammadiyah.
    Bapak Reformasi Indonesia, mantan Ketua PAN, Ketua MPR, Ketua Muhammadiyah.

    Amien Rais

  • Korupsi adalah penyalahgunaan uang negara (perusahaan, organisasi, yayasan, dan sebagainya) untuk keuntungan pribadi atau orang lain.

    Korupsi