Sukses

Gara-Gara Tabung Gas Bocor, Transmart Cilandak Kebakaran

Saat ini, api kebakaran Transmart Cilandak sudah padam.

Liputan6.com, Jakarta - Supermarket Transmart, Cilandak, Jakarta Selatan, terbakar, Jumat (14/9/2018) malam. Kebakaran tersebut terjadi pukul 18.55 WIB.

"Iya, tadi kebakaran Transmart terjadi jam 18.55 WIB," ujar Kepala Regu Perhubungan Sudin Pemadam Kebakaran Jakarta Selatan, Suparno, ketika dihubungi Liputan6.com, Jakarta.

Menurut dia, kebakaran tersebut terjadi karena tabung gas bocor. Kebocoran gas ini menyebabkan api menyambar tumpukan gelas plastik dan kardus, sehingga kebakaran tak terhindarkan.

"Itu karena kompor, tabung gas bocor dan menyambar gelas plastik dan kardus," kata Suparno.

Namun, saat ini, api sudah padam. Sebanyak 4 unit mobil pemadam kebakaran dikerahkan usai mendapat laporan warga.

"Ada 4 unit yang dikerahkan. Api sudah padam pukul 19.30 WIB tadi," jelas Suparno.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.