Sukses

Jelang Pembukaan Asian Games, Penonton Padati Pintu Masuk SUGBK

Kegembiraan terpancar dari wajah para penonton yang ingin menyaksikan Upacara Pembukaan Asian Games.

Liputan6.com, Jakarta - Penonton yang akan menyaksikan pembukaan Asian Games 2018 terus berdatangan ke Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK). Pengunjung mulai memadati sejumlah pintu masuk, salah satunya di Pintu 6.

Selain itu, pengunjung juga terlihat mengular di sekitar area Pintu 5. Mereka menunggu antrean untuk masuk ke dalam SUGBK.

Kegembiraan terpancar dari wajah para penonton yang ingin menyaksikan Upacara Pembukaan Asian Games. Menariknya, banyak penonton yang datang secara rombongan. Salah satunya Grup Family Seratus yang dimotori Lona.

"Saya datang ramai-ramai nih. Tuh lihat banyak banget. Pokoknya yang putih-putih rombongan kami semua. Kira-kira jumlahnya 100 orang," ujar dia kepada Liputan6.com, Sabtu (18/8/2018).

Lona mengatakan, sengaja mengumpulkan orang-orang yang ada di lingkungan kerja dan perumahan untuk menyemangati para atlet Indonesia yang akan berlaga di berbagai cabang olahraga.

"Kami ingin ikut menyemarakkan Asian Games," ujarnya penuh semangat.

Terlebih, lanjut Lona saat ini Indonesia menjadi tuan rumah di perhelatan akbar tersebut.

"Ya bangga sih, senang lah Indonesia khususnya Jakarta dan Palembang jadi tuan rumah," ungkap dia.

Ia pun berharap Indonesia dapat meraih juara umum.

"Ini berbarengan dengan HUT RI jadi semangat banget. Saya harap atlet bisa memberikan kado terindah untuk Indonesia," tutur Lona.

 

* Update Terkini Asian Games 2018 Mulai dari Jadwal Pertandingan, Perolehan Medali hingga Informasi Terbaru dari Arena Pesta Olahraga Terbesar Asia di Sini.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.