Sukses

Dua Benda Dicurigai Bom Ditemukan di Salemba

Ditemukan dua benda yang dicurigai sebagai bom di Hotel Atlantik, Jakpus. Bom tersebut diambil Tim Gegana Mabes Polri untuk segera diperiksa di Markas Brimob, Kelapadua, Depok.

Liputan6.com, Jakarta: Dua benda yang dicurigai berisi bom ditemukan di Hotel Atlantik, Jalan Salemba Raya, Jakarta Pusat, Ahad (2/12) pagi. Kini, kedua benda tersebut telah dibawa Tim Gegana Markas Besar Kepolisian RI untuk diperiksa lebih lanjut.

Menurut sumber SCTV di hotel tersebut, kejadian bermula ketika seorang karyawan hotel menemukan dua benda mencurigakan di kamar nomor 701 yang terletak di lantai tujuh pada pukul 09.00 WIB. Selanjutnya, kalangan hotel langsung melaporkan penemuan tersebut kepada Kepolisian Resor Jakpus.

Seorang saksi mata lainnya mengatakan, satu di antara kedua benda itu berbentuk tabung kaleng bola tenis. Setelah diplester, benda tersebut diletakkan di bawah bantal. Sedangkan sebuah lainnya, berupa walkman yang dililit kabel berwarna merah dan kuning, ditemukan di toilet.

Tim Gegana tiba di lokasi pukul 12.00 WIB. Selanjutnya, tim tersebut langsung menyisir dan memastikan untuk melakukan pengamanan terhadap kedua benda itu. Seusai melakukan penyisiran, mereka segera membawa kedua benda itu untuk diperiksa di Markas Brigade Mobil Kelapadua, Depok, Jawa Barat. Menurut seorang resepsionis hotel, kamar tempat ditemukannya kedua benda itu, terakhir kali dihuni seorang bernama Nahwarian yang beralamat di Jakarta. Pria yang mempunyai ciri-ciri badan tinggi kurus dan memelihara brewok ini, masuk di Hotel Atlantik pada Jumat, 30 November silam. Sedangkan ia meninggalkan hotel pada Sabtu malam kemarin, sekitar pukul 23.00 WIB.(SID/Bayu Sutiyono dan Hendro Wahyudi)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.