Sukses

Unik dan Rumit, Suvenir Pernikahan Pakai Rumus Matematika

Suvenir unik dan mungkin baru kali pertama di Indonesia, dipilih oleh pasangan bernama Febri dan Adam yaitu tulisan rumus matematika.

Liputan6.com, Jakarta - Suvenir pernikahan tak kalah penting sebagai pelengkap hari bahagia pasangan pengantin.  Para pengantin biasanya membagikan suvenir sebagai bentuk rasa terima kasih bagi setiap tamu yang hadir.

Dengan suvenir, para tamu akan mengenang prosesi pernikahan sang pengantin. Biasanya pengantin lebih memilih suvenir yang tak hanya berguna, tapi juga menunjukkan karakter kedua mempelai.

Ada juga yang mengutamakan bentuk yang unik atau yang indah. Suvenir unik dan bahkan bisa dibilang baru kali pertama di Indonesia, dipilih oleh pasangan bernama Febri dan Adam. Mereka memilih suvenir berupa tulisan rumus matematika.

Baru-baru ini pengguna Twitter @saiangkan jadi viral setelah berbagi foto suvenir pernikahan gurunya.

Suvenir pernikahan unik tersebut berupa pouch dengan tulisan berbagai rumus matematika. Unggahan pada 15 November 2019 itu telah disukai 9300 lebih pengguna Twitter lainnya.

"Uwu bgt Guru matematikaku nikah.souvernirnya rumus dong," cuit @saiangkan.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Ada yang Terinspirasi

Pada cuitan yang juga telah diretweet 2.900 lebih itu, terlihat guru @saiangkan bernama Febri dan Adam yang melangsungkan pernikahan pada Jumat, 15 November 2019. Suvenir nikah dengan tulisan rumus matematika ini pun dibanjiri komentar warganet.

Tak sedikit dari mereka merasa pusing melihat tulisan yang ada pouch suvenir pernikahan Febri dan Adam. Namun ada juga yang memuji sang pengantin karena kreatif dan unik.

"Otakku menangis menjerit-jerit melihat ini," komentar warganet yang merasa pusing melihat rumus matematika di suvenir pernikahan tersebut.

"Kreatif njiir. Boleh lah kayak gini," timpal warganet lainnya. Ada juga yang terinspirasi untuk memberikan suvenir serupa saat menikah nanti.

"Gua anak hukum nilah nanti souvernya undang-udang ah," tulis warganet lainnya mengomentari suvenir pernikahan yang unik berupa rumus matematika.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.