Sukses

Harga Fantastis Outfit BLACKPINK Saat Tampil Perdana di Amerika

Bernilai fantastis, keempat personel girlband BLACKPINK tampil dengan pakaian yang dikeluarkan oleh merek ternama.

Liputan6.com, Jakarta - Girlband k-pop BLACKPINK telah melebarkan sayap hingga ranah Internasional, termasuk Amerika Serikat. Pasalnya, grup yang baru debut tahun 2016 ini tampil perdana di acara musik Universal Music Group's Grammy Artist showcase.

Demi menunjang penampilan perdana mereka di negara Paman Sam, mereka pun mengenakan pakaian terbaik mereka. Tidak tanggung-tanggung, keempat personel BLACKPINK mengenakan pakaian keluaran rumah mode ternama dunia.

Pakaian tersebut tentunya memiliki harga yang sangat fantastis. Dikutip dari allkpop.com Kamis, 14 Februari 2019, Jennie memakai pakaian merek Chanel.

Blus bertuliskan Chanel tersebut berwarna putih dengan aksen merah. Warna merahnya terlihat di bagian pergelangan tangan dan bagian kancing serta bagian bawah bajunya.

Jisoo mengenakan setelan yang bertajuk trompe l'oeil dress dari brand Maje yang berasal dari Paris. Setelan yang terdiri dari kamisol berkancing dan celana pendek tersebut terbuat dari bahan wol dan berwarna pink salem. Setelan tersebut diketahui seharga 375 dolar AS atau sekitar Rp 5,3 juta.

Sedangkan Rose tampil penuh warna dengan roknya yang bermotif huruf alfabet. Rok lipit tersebut diketahui seharga 1.295 dolar AS atau setara dengan Rp 18 juta.

Rose pun memperlengkapi penampilannya dengan sports bra yang ia pakai bersama dengan blus merahnya. Sports bra dari brand Versace tersebut bernilai 250 dolar AS atau sekitar Rp 3,5 juta.

Personel termuda BLACKPINK, Lisa tampil dengan pakaian rancangan Marine Serre senilai 1.628 dolar AS atau hampir mencapai Rp 23 juta. Pakaian tersebut merupakan gabungan dari pakaian selam berwarna hitam dengan celana yang pendek dan rok lipit panjang bercorak floral yang dijahit di bagian belakangnya. (Esther Novita Inochi)

Saksikan video pilihan di bawah ini:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.