Sukses

Trik Gigi Hadid Dapatkan Rambut Berkilau

Gigi Hadid punya trik khusus untuk membuat rambut berkilau. Penasaran?

Liputan6.com, Jakarta Gigi Hadid dikenal sebagai supermodel dengan rambut yang mengagumkan. Ia kerap terlihat dengan rambut panjang nan terawat, meski tak ragu untuk bereksperimen dengan rambutnya. Ingin punya rambut berkilau seperti Gigi Hadid?

Ada beberapa metode yang dapat dilakukan untuk mendapatkan rambut berkilau. Anda bisa menyemprot rambut atau mencari minyak rambut.

Anda juga mencari panduan untuk membuat rambut berkilau dengan resep do it yourself (DIY) terbaik di internet. Namun, tak semua resep DIY yang tersebar di internet, cocok dengan jenis rambut Anda.

Memang yang paling aman sejauh ini untuk membuat rambut Anda berkilau adalah dengan menyiramnya dengan minyak kelapa. Gigi Hadid mengungkapkan bagaimana ia merawat rambutnya sehingga tampak berkilau.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Menggunakan minyak kelapa

Kesibukannya sebagai model, rasanya tidak mungkin bagi Gigi Hadid untuk mencari resep ramuan untuk rambut berkilau di internet. Gigi memanfaatkan waktu liburnya untuk merawat rambutnya.

Dilansir dari Glamour.com pada Sabtu (23/12/2017), Gigi Hadid menggunakan minyak kelapa agar rambutnya nampak berkilau. Ketika ia memiliki waktu libur, Gigi mengusapkan minyak kelapa di rambutnya selama tiga hari. Kemudian rambut tersebut digulung ke atas menggunakan handuk dan tidak mencucinya hingga hari ketiga.

3 dari 3 halaman

Jangan langsung bilas dengan air

Ketika mencucinya pun, Gigi juga memiliki teknik tersendiri. Gigi tidak langsung membilas rambutnya yang penuh minyak kelapa dengan air terlebih dahulu. Namun langsung dengan menggunakan sampo.

Setelah dibilas, kemudian dicuci dengan sampo lagi. Menurut Gigi, jika Anda langsung membilasnya dengan air, rambut Anda akan sangat berminyak. Cara ini bisa Anda gunakan di rumah ketika Anda memiliki banyak waktu senggang seperti liburan akhir tahun ini.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.