Sukses

Acar Burger Nyangkut di Atap Ini Jadi Karya Seni Mahal, Enggak Habis Pikir

Instalasi seni unik dari acar nyangkut di langit-langit atap.

Liputan6.com, Jakarta Seni tak terbatas ruang dan waktu, inilah peribahasa yang lekat dengan sebuah karya seni unik yang tengah viral di jagat maya. Sebuah acar yang menempel pada langit-langit atap sukses mencuri perhatian berkat diangkatnya jadi karya seni yang punya nilai jual fantastis. 

Karya seni tersebut, secara kreatif diberi nama 'Pickle' oleh seniman asal Sydney bernama Matthew Griffin. Kini instalasi seni itu menjadi bagian dari pameran Hosting Fine Arts, Sydney yang saat ini dipamerkan di galeri Michael Lett di Auckland, Selandia Baru .

Direktur Seni Rupa Sydney, Ryan Moore menyebut karya seni berupa acar burger yang menyangkut di langit-langit atap itu punya makna tersendiri. Secara khusus meski terlihat biasa saja, namun Moore mengungkapkan Pickle akan punya makna jika orang yang melihatnya dapat maknanya secara tersirat. 

"Orang tidak harus berpikir itu seni jika mereka tidak mau. Apa pun bisa menjadi karya seni, tetapi tidak semuanya. Itulah intinya,” kata Moore mengutip dari Daily Mail 

Sempat jadi sorotan, kini karya seni unik itu bahkan mampu dibanderol dengan harga puluhan juta. Berikut Liputan6.com merangkumnya melansir dari berbagai sumber, Senin (8/8/2022).

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Mentimun Acar Dihargai Rp 93 Juta

Lewat laman Instagram Fine Arts, terlihat instalasi acar yang tersangkut di langit-langit atap ini sukses mencuri perhatian. Selain nyeleneh, karya seni unik ini juga mengundang gelak tawa dan geleng kepala netizen yang melihatnya. 

Terlebih lagi jika pihak museum seni mengklaim acar nyangkut di atap itu mengklaim harganya mencapai 10.000 dolar Selandia Baru atau setara dengan Rp 93 juta. 

Karya seni ini terdiri dari irisan mentimun acar yang diolesi saus tomat dari burger keju McDonald yang menempel di langit-langit galeri seni tempat ia dipamerkan. Karya seni aneh itu digambarkan oleh galeri sebagai "gerakan provokatif" yang sengaja dirancang untuk mempertanyakan apa yang memiliki nilai 

“Matthew Griffin, 'Pickle', 2022 adalah patung yang terdiri dari irisan acar dari burger keju McDonald's yang dilemparkan ke langit-langit. 'Pickle' adalah salah satu dari empat karya baru dalam Seni Rupa, pameran Sydney di Auckland diselenggarakan di Michael Lett, berlanjut hingga 30 Juli,” tulis dalam keterangan unggahan foto Instagram Fine Arts.

3 dari 3 halaman

Fokus Pada Acar

Lewat keterangan resminya, Moore menyebut pemaknaan instalasi seni acar nyangkut di langit-langit itu memang tertuju pada acar. Hanya ada acara yang telah diolesi saus tanpa ada bahan karya seni tambahan. 

"Meskipun ini terlihat seperti acar yang menempel di langit-langit  dan tidak ada artifisial di sana, itulah adanya, ada sesuatu dalam pertemuan dengan itu sebagai patung atau gerakan pahatan," kata Moore.

“Apa yang membuat sebuah karya seni adalah ketika apa pun yang dibuat atau dilakukan seorang seniman dapat digunakan sebagai seni: ketika objek atau tindakan itu dipikirkan atau dibicarakan sebagai sebuah karya seni. Dan itulah yang kami lakukan di sini, yang menurut saya hebat,” tambah Moore memberikan penjelasan. 

 

 

 

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.