Sukses

Daftar Planet Terpanas dan Terdingin di Tata Surya

Planet terpanas ternyata bukan yang paling dekat dengan matahari.

Liputan6.com, Jakarta - Planet Bumi ideal ditempati makhluk hidup di tata surya karena memiliki suhu yang mendukung kehidupan. Para planet tetangga mayoritas punya suhu yang terlalu panas atau dingin. 

Hal yang unik dari tata surya kita adalah planet yang terpanas bukanlah yang paling dengan matahari, sementara planet terdingin bukanlah planet es terbesar.

Bumi adalah planet di urutan ketiga yang paling dekat dengan matahari, berikutnya ada Venus, dan yang paling dekat adalah Merkurius.

Pada 2018, situs Solar System NASA menjelaskan bahwa planet yang terpanas bukan Merkuris, tapi justru Venus. Pasalnya, atmosfer Venus sangat tebal.

Atmosfer Venus bekerja seperti rumah kaca dan memanaskan permukaan planet. Planet yang namanya berasal dari dewi cinta itu memiliki suhu hingga 471 derajat selsius, cukup untuk melelehkan timah.

Sebaliknya, atmosfer Merkurius sangatlah tipis. Saat siang, suhu Merkurius bisa mencapai 430 derajat selsius, tetapi ketika malam jatuh menjadi minus 180 derajat selsius.

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Planet Terdingin

Ada dua raksasa di tata surya kita yang terbuat dari es, yakni Neptunus dan Uranus.

Nama dua planet itu berasal dari dewa-dewa senior di mitologi Yunani dan Romawi. Neptunus adalah dewa laut di mitologi Romawi, sementara Uranus adalah personifikasi dari langit.

Uranus juga dikenal sebagai raksasa es. Planet ini empat kali lebih besar dari Bumi dan suhunya bisa mencapai minus 195 derajat celsius.

Namun, planet yang paling dingin ternyata adalah planet kecil Pluto. Suhu di Pluto bisa mencapai minus 238 derajat celcius dan jelas tak mampu menjadi rumah makhluk hidup.

Atmosfer Pluto sangatlah tipis dan terbuat dari nitrogen, methane, dan karbon monokisda. Atmosfernya memiliki nuansa biru dan dilapisi kabut (haze).

3 dari 3 halaman

Rata-rata Suhut Planet di Tata Surya

Rata-rata suhu planet di tata surya berdasarkan laporan NASA:

- Merkurius: 430 derajat celcius (siang) dan minus 180 derajat celcius (malam)

- Venus: 471 derajat celcius

- Bumi: 16 derajat celcius

- Mars: minus 28 derajat celcius

- Jupiter: minus 162 derajat celcius

- Saturnus: minus 218 derajat celcius

- Uranus: minus 320 derajat celcius

- Neptunus: minus 201 derajat celcius

- Pluto: minus 233 derajat celcius

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.