Sukses

Gempa di Turki Terasa Sampai Istanbul dan Yunani

Daerah Izmir di Turki diguncang gempa.

Liputan6.com, Izmir - Gempa berkekuatan magnitudo 7,0 menggunang daerah provinsi Izmir di Turki. Gempa terjadi pukul 14.51 waktu setempat dan mengakibatkan tsunami kecil.

Dilaporkan BBC, Jumat (30/10/2020), ada empat orang yang meninggal dunia dan 120 orang terluka di Izmir. Sekitar 20 gedung runtuh.

Pemerintah Turki telah mengirim bantuan. Warga setempat juga sudah memulai evakuasi bagi orang-orang yang terjebak dalam reruntuhan bangunan akibat gempa.

Gempa di Izmir turut terasa di Pulau Samos, Yunani. Tsunami kecil juga terjadi di pulau tersebut.

United States Geological Survey berkata gempanya berada di kedalaman 10 kilomter, namun otoritas Tutrki berkata 16 kilometer. Gempa juga terasa hingga ibu kota Turki dan Yunani.

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Gempa Terasa di Istanbul

Anadolu melaporkan bahwa gempa terasa hingga Istanbul. Gubernur Istanbul Ali Yerlikaya menyebut ada getaran di wilayahnya namun tidak ada laporan kerusakan.

Otoritas penanggulangan bencana di Turki menyebut gempa terjadi pada pukul 14:51 siang waktu setempat.

Menteri Dalam Negeri Suleyman Soylu berkata ada laporan bangunan rusak di daerah Usak, Denizli, Manisa, Balikesir, Aydin, dan Mugla.

Gubernur Izmir Yavuz Selim menyebut sudah ada 70 orang yang diselamatkan.

Bantuan sebesar 3 juta lira telah dikirim ke wilayah tersebut.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.