Sukses

Banjir Pujian Warganet, Driver Ojol Dermawan Belikan Bakpia Buat Customer yang Ngidam

Pengemudi ojek online ini sangat bermurah hati. Karena ia rela mengantarkan pesanan makanan customernya yang hendak take off lewat jasa pengiriman.

Liputan6.com, Jakarta Kita sedang berda di zaman yang semuanya serba mengendalikan kemajuan teknologi. Mulai dari memesan transportasi, memesan makanan, belanja barang-barang kebutuhan bahkan belajar tambahan pun bisa dilakukan secara online sekarang.

Sebagai masyarakat yang baik, memang kita harus memanfaatkan kecanggihan teknologi yang ada saat ini.  Namun tetap saja semua harus mengikuti prosedur yang berlaku. Menjadi customer kita juga tidak diperkenankan menipu atau melakukan tindakan usil yang merugikan mereka yang melayani kebutuhan kita.

Sama seperti halnya yang dialami driver ojek online ini. Ia sedang mendapatkan orderan makanan ke Bandar Udara Internasional Adisutjipto, Yogyakarta.

Pemesan membayarnya melalui transaksi online yang ada dalam aplikasi ojek online tersebut. Customer yang ia layani, juga mengaku tengah mengidam makanan yang hendak dipesan yaitu bakpia. Pengemudi ojek online ini membagikan kisah melalui akun facebooknya kepada Gojek Seputar Jogja.

Saksikan Video Pilihan Di Bawah Ini :

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Berkat Hati yang Dermawan

Pengemudi ojek online ini pun segera mencari dan membeli pesanan customernya itu. Namun karena si pemesan berada di bandara, ia mengabari driver ojek online ini bahwa sebentar lagi akan take off. Si pengemudi juga menjelaskan, bahwa kesalahan ada pada pemesan karena ia memesan di waktu yang mepet dengan keberangkatan pesawat.

Berkat hati dermawan yang dimiliki driver ojek online ini, membuat ia tak tega kepada customer karena tengah mengidam bakpia. Akhirnya sang driver ini berniat untuk mengirim makanan tersebut melalui jasa pengiriman. Ia menghubungi pemesan lewat jaringan pribadi, untuk menanyakan alamat rumahnya lalu segera mengirimnya.

3 dari 4 halaman

Makhluk Sosial

Driver ojek online ini pun juga menuliskan "Bukan masalah untung rugi dalam bekerja tapi terkadang kita tidak bisa menaifkan perasaan kita sebagai makhluk sosial..."

4 dari 4 halaman

Banjir Pujian dari Warganet

Banyak warganet yang memuji kebaikan hati pengemudi ojek online ini. Berikut isi pujianya :

"Nah, Iki aku seneng. Driver teladan ki uduk sik bendino tutup point. Tapi sing ora tutup mata tutup ati mbek rasa kamanungsan. Muga lancar mas rejekimu, " kata pemilik akun facebook Muh Sugiono.

"Mantap tenan kie... lanjutkan ojo leren jadi wong apik, " tulis dari pemilik akun facebook yang bernama Acong Abram.

"Mantaaaap lurrr," ujar pengguna facebook, Kang Peyank.

Penulis :

Ayu Ester Simanjuntak

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.