Sukses

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia vs Palestina

Liputan6.com, Jakarta - Timnas Indonesia akan menghadapi Palestina. Liputan6.com bakal membahas jadwal siarang langsung FIFA Matchday tersebut dalam artikel ini.

Timnas Indonesia akan meladeni Palestina di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Rabu (14/6/2023), dan disiarkan secara live di RCTI mulai pukul 19:00 WIB. Laga ini merupakan kesempatan untukkedua tim untuk meningkatkan peringkat FIFA.

Sekadang informasi, Timnas Indonesia masih menduduki peringkat 149. Sedangkan Palestina berada di posisi 93 dunia.

Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong akan diperkuat pemain-pemain andalannya melawan Palestina. Meraka antara lain Marselino Ferdinan, Marc Klok, Stefano Lilipaly, dan lainnya.

Sementara pelatih Palestina Makram Dabboub, seperti dilansir Football Palestine, telah mengumumkan 23 pemain yang bakal dibawa ke Indonesia. Namun, kapten Musab Al-Battat, Amr Kaddoura, dan Oday Dabbagh akan absen pada pertandingan ini.

Simak jadwal siaran langsung Timnas Indonesia vs Palestina pada halaman berikutnya.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini

2 dari 3 halaman

Harga Tiket Timnas Indonesia vs Palestina

PSSI menyediakan 40 ribu tiket untuk laga Timnas Indonesia vs Palestina dengan dua kategori. Harga tiket kategori ekonomi adalah Rp 100 ribu, sementara VIP sebesar Rp 250 ribu.

Penjualan tiket dimulai sejak 7 Juli lalu dan bisa dibeli lewat website Tiket.com dan PSSI. "Yang pasti kita punya kesepakatan, PSSI dan Pemerintah Daerah akan menyumbangkan 10 persen dari penjualan tiket (Indonesia vs Palestina) untuk perjuangan rakyat Palestina," kata Ketua Umum PSSI Erick Thohir.

"Ini bukan semata-mata uji coba, tapi persahabatan kedua negara, Indonesia memberi dukungan tidak hanya target poin. Ini pertandingan sakral, saya berharap dukungan penuh dari pemerintah daerah untuk terus menjaga stadion ini," ujar Erick Thohir menambahkan.

 

3 dari 3 halaman

Jadwal Pertandingan Timnas Indonesia vs Palestina

Rabu, 14 Juli 2023

19:00 WIB, Timnas Indonesia vs Palestina

Venue: Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya

Live: RCTI

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.