Sukses

Top 3 Berita Bola: Ten Hag Temukan Mangsa di Latihan MU

Berita bola soal kiprah Ten Hag saat memimpin latihan pramusim bersama MU jadi sorotan pembaca Liputan6.com.

Liputan6.com, Jakarta- Berita bola soal kiprah manajer anyar Manchester United Erik ten Hag di sesi latihan pramusim menyedot perhatian pembaca Liputan6.com sepanjang 4 Juli 2022. Ten Hag mampu menemukan mangsa di latihan tersebut.

Skuad MU sudah mulai kembali berlatih sejak akhir Juni lalu. Mereka rencananya akan terbang ke Thailad pada Jumat (8/7/2022) guna melakoni laga pramusim melawan Liverpool.

Selain soal mangsa di latihan pramusim MU, berita bola soal kemungkinan pemain incaran MU diserobot klub rival lagi juga jadi sorotan. Kali ini giliran Frenkie de Jong yang akan disalip Chelsea.

Perkembangan olahraga bulu tangkis juga disorot. Wakil-wakil Indonesia akan kembali terjun di Malaysia Masters 2022 setelah selesai di Malaysia Open.

Simak top 3 berita bola di Liputan6.com dalam 24 jam terakhir di halaman berikutnya:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Mata Elang Erik Ten Hag Temukan 'Mangsa' di Latihan Pramusim MU

Banyak hal baru yang ditemukan Erik Ten Hag sejak dipercaya menjadi manajer baru Manchester United atau MU. Tida jarang hal itu membuat Ten Hag tercengang dan mengelus dada, termasuk saat menemukan talenta tersembunyi, Zidane Iqbal.

Ten Hag diketahui sudah mulai memimpin persiapan pramusim Setan Merah. Dia diboyong dari Ajax Amsterdam ke Old Trafford untuk mengisi kekosongan usai ditinggalkan Ralf Rangnick. Ten Hag dikontrak tiga tahun dan diharapkan mampu mengembalikan kejayaan MU seperti era Alex Ferguson.

Selengkapnya

3 dari 4 halaman

MU Apes Banget, Kepindahan De Jong Terancam Digagalkan Klub Rival

Manchester United dan manajer anyarnya Erik ten Hag begitu ingin mendatangkan gelandang Barcelona Frenkie de Jong. Pemuda Belanda itu jadi buruan utama MU di bursa transfer musim panas 2022.

Setan Merah sudah berupaya merekrut De Jong sejak akhir Mei 2022. Akibat terlalu fokus mengejar De Jong, banyak pemain incaran MU yang lepas disalip rival-rival di Liga Inggris.

Selengkapnya

4 dari 4 halaman

Hasil Undian dan Jadwal Malaysia Masters 2022: Kembali Buru Gelar di Negeri Jiran

Andalan bulu tangkis Indonesia melanjutkan perjuangan pada tur Asia Tenggara. Mereka kini bakal tampil di Malaysia Masters 2022.

Ajang tersebut berlangsung 5-10 Juli di Axiata Arena. Turnamen kelas Super 500 ini melanjutkan gelaran Malaysia Open 2022 yang berlangsung pekan lalu.

Selengkapnya

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.