Sukses

Dua Superstar NBA Positif Terjangkit Covid-19

Dua bintang Rockets terpapar virus corona Covid-19. Salah satunya sempat ikutan demo Black Lives Matter.

Liputan6.com, Houston- Penyebaran virus corona Covid-19 di Amerika Serikat masih sangat parah. Dua minggu jelang dimulai kembalinya NBA, dua superstar Houston Rockets positif terjangkit virus corona Covid-19.

Dua bintang Rockets yang terpapar Covid-19 adalah point guard Russell Westbrook dan shooting guard James Harden. Keduanya kini terancam absen saat NBA 2019-2020 dilanjutkan 30 Juli 2020.

Menurut laporan Elite Media Group, Westbrook dan Hardenn menjalani tes dan menunjukkan hasil positif beberapa hari sebelum Rockets berangkat ke Florida untuk menjalani sisa musim NBA 2019-2020.

Hingga berita ini diturunkan, baru Westbrook yang membenarkan dirinya terjangkit virus corona Covid-19. Lewat media sosial, Westbrook mengaku kondisinya baik-baik saja.

"Saya dinyatakan positif COVID-19 sebelum keberangkatan tim saya ke Orlando. Saya saat ini merasa baik-baik saja, dikarantina, dan berharap untuk bergabung kembali dengan rekan setim saya ketika saya bebas," ujar Westbrook.

 

 

Saksikan Video Menarik Berikut Ini

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Tak Ikut

Westbrook dan Harden memang tak ikut bersama rombongan tim Rockets yang sudah masuk ke kampus NBA di Disney World Resort. 22 tim yang ikut lanjutan NBA 2019-2020 memang harus menetap di Disney World Resort. NBA memakai sistem kampus atau gelembung.

Saat itu Rockets hanya mengatakan Westbrook dan Harden akan bergabung kemudian. Rupanya kedua pemain ini tak bisa ikut rombongan karena sudah terpapar Covid-19.

3 dari 3 halaman

Absen Lawan Mavs

Karena tinggal tersisa dua minggu lagi maka Westbrook dan Harden hampir pasti tidak akan bisa main di laga pertama Rockets saat melawan Dallas Mavericks 1 Agustus nanti.

Pada Juni lalu Westbrook sempat mengikuti demonstrasi Black Lives Matter. Dia ikut turun ke jalan. Sebelumnya, pemain NBA lain Malcolm Brogdon juga positif Covid-19 usai ikut demo Black Lives Matter.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.