Sukses

Barcelona vs Lyon: Awas, Kejutan Tim Tamu

Laga Barcelona vs Lyon akan digelar dini hari WIB nanti di Camp Nou.

Liputan6.com, Barcelona - Lyon tak gentar bertandang ke markas Barcelona di Stadion Camp Nou, di laga kedua 16 besar Liga Champions, dini hari WIB nanti. Klub asal Prancis ini bahkan telah menyiapkan kejutan untuk tuan rumah.

Di luar dugaan, pertandingan pada leg pertama lalu berakhir imbang tanpa gol. Lyon mampu mengatasi gempuran Barcelona di hadapan pendukung mereka sendiri dan membuka asa lolos ke putaran berikutnya.

Barca jelas unggul segalanya dari Lyon, tapi Liga Champions selalu terbukti sebagai kompetisi yang penuh kejutan. Musim ini saja sudah ada banyak kejutan ketika Real Madrid disingkirkan Ajax, juga MU yang berhasil mengusir PSG.

Pelatih Lyon, Bruno Genesio mengaku, lawan Barcelona, timnya hanya perlu bermain seperti biasanya dan percaya pada kemampuan mereka sendiri. Dia menyadari Barca jauh lebih kuat, tapi Lyon sudah pernah mengalahkan Manchester City musim ini, dan itu buktinya mereka bisa memberikan kejutan.

"Kami harus memainkan sepak bola kami tanpa tekanan dan kami tahu siapa yang menunggu kami, ini akan jadi laga sulit karena lawan kami merupakan salah satu yang terbaik," tutur Genesio dikutip dari Marca.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Tetap Waspada

Namun, Genesio menyebut mereka tetap mengantisipasi kekuatan Barcelona. Sebab, bagaimana pun, El Barca bukan tim sembarangan. "Kami tahu kami bisa melakukan sesuatu, dan kami harus bersikap rendah hati serta percaya pada kemampuan kami," ujarnya.

Dia menambahkan, "Pertandingan di Manchester [vs Man City] memberikan inspirasi kepada kami dan kami tahu apa yang kami perbuat di sana."

3 dari 3 halaman

Harapan Masih Ada

Pernyataan senada dilontarkan oleh bintang Lyon, Nabil Fekir. Dia menggarisbawahi fakta bahwa Liga Champions selalu merupakan kompetisi yang menyimpan kejutan, dan Lyon siap memberikan kejutan pada Barca dengan bermain lepas tanpa beban.

"Sudah ada banyak kejutan di kompetisi ini dan kami di sini untuk mencoba mencapai torehan yang penting," kata Fekir. "Barcelona merupakan favorit, tapi seperti yang kita lihat pada pertandingan Liga Champions lainnya, harapan itu masih ada."

Dia menambahkan, "Tidak ada yang menjadi beban kami. Kami bisa bermain tanpa rasa takut."

Sumber: Bola.net

Saksikan video pilihan di bawah ini

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.