Sukses

Jelang Lawan MU, Lini Belakang Liverpool Kena Badai Cedera

Liverpool kehilangan beberapa pemain bertahan karena cedera.

Liverpool - Lini pertahanan menjadi masalah terbesar Liverpool jelang menghadapi MU malam nanti. Trent Alexander-Arnold yang berposisi sebagai bek kanan dipastikan absen dan baru akan pulih pada pekan mendatang.

Alexander-Arnold bukan satu-satunya pemain bertahan Liverpool yang mengalami cedera saat laga melawan Napoli. Joel Matip juga mengalami cedera setelah berbenturan dengan Kalidou Koulibaly.

Sebelumnya, Joe Gomez dan Nathaniel Clyne juga telah menghuni ruang perawatan Liverpool. Hal tersebut membuat Jurgen Klopp harus memutar otak untuk mencari alternatif di lini depan.

Krisis di posisi bek kanan membuat Klopp berpotensi menempatkan James Milner di posisi tersebut. Milner memiliki kemampuan untuk memainkan peran sebagai bek kanan dan bek kiri ketika masih membela Manchester City.

Untuk posisi bek tengah, Dejan Lovren berpeluang berduet dengan Virgil van Dijk. Lovren sempat absen lama karena mengalami masalah cedera.

Untuk laga-laga berikutnya, Fabinho dan Georginio Wijnaldum bisa menjadi alternatif untuk menjadi bek tengah Liverpool.

Sumber: Bola.com

Saksikan video pilihan di bawah ini

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Liverpool FC merupakan klub tersukses asal Inggris di eropa. Raihan 5 trofi dari 7 final menjadi bukti betapa berbahayanya Liverpool di rana
    Liverpool FC merupakan klub tersukses asal Inggris di eropa. Raihan 5 trofi dari 7 final menjadi bukti betapa berbahayanya Liverpool di rana

    Liverpool

  • Manchester United, salah satu klub papan atas Liga Inggris. MU adalah klub tersukses di sejarah Liga Inggris modern
    Manchester United FC adalah klub sepak bola profesional yang berbasis di Old Trafford, Manchester Raya. MU bermain di liga utama Inggris.

    Manchester United

  • MU merupakan akronim dari Manchester United, klub yang berlaga di kasta tertinggi sepak bola Inggris, Permier League.

    MU

  • Premier League

  • Bola.com