Sukses

Liverpool Lanjutkan Tradisi Meluncurkan Jersey Lebih Cepat

Liverpool sudah meluncurkan jersey kandang untuk musim 2018-2019.

Jakarta, - Mendahului klub lain, Liverpool pada Kamis (19/4/2018), sudah resmi meluncurkan jersey kandang baru untuk musim 2018-2019. Peluncuran ini seolah melanjutkan kebiasaan The Reds, merilis jersey lebih cepat dari klub lain.

Sejak 2017, Liverpool merilis jersey yang akan dikenakan pada musim berikutnya pada April. Padahal, lazimnya perilisan jersey pada pekan terakhir atau menjelang musim baru bergulir.

Seragam anyar The Reds masih diproduksi perusahaan apparel asal Amerika Serikat, New Balance. Berbeda dengan musim ini, jersey tersebut lebih didominasi warna kebanggaan klub, merah.

Meski begitu, Liverpool dan New Balance mempertahankan ciri khas memproduksi jersey yang terinspirasi kesuksesan masa lalu. Terdapat kerah dengan dua kancing agar kostum tersebut dapat digunakan fans pada acara kasual.

Warna putih yang menghiasi jersey musim ini hanya terdapat di sekitar kerah. Selain itu, putih juga menjadi warna lambang Liverpool, logo New Balance, sponsor Standard Chartered, serta nomor punggung pemain.

Kapten Liverpool, Jordan Henderson, mengutarakan pendapatnya tentang jersey anyar tersebut. Henderson merasa bangga dapat menggunakan jersey tersebut.

"Jersey baru ini bukan sekadar pakaian yang kami kenakan untuk bertanding, tapi bagian dari tim. Kami bangga mengenakan seragam kandang Liverpool, lebih dari yang bisa Anda bayangkan," kata Henderson di situs resmi Liverpool.

"Liverpool berbeda dari klub sepak bola lainnya. Saya yakin pendukung bakal mencintai seragam ini dan bangga mendukung kami ketika musim berikutnya dimulai," lanjutnya.

Jersey anyar Liverpool bakal dilengkapi dengan celana dan kaus kaki berwarna merah. Selain seragam kandang, The Reds juga merilis jersey kiper yang didominasi warna kuning.

Sumber: Liverpool

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.