Sukses

Gattuso Maklumi Hasil Imbang AC Milan

AC Milan bermain imbang dengan Torino pada laga pekan ke-33 Serie A.

- Pelatih AC Milan, Gennaro Gattuso, mengungkapkan kalau hasil imbang yang diraih timnya saat berhadapan dengan Torino adalah hasil terbaik. Gattuso ingin pemainnya kembali fokus untuk laga berikutnya.

"Kami harus mempelajari lawan kami dengan lebih baik lagi. Mereka tidak mendapat banyak kesempatan. Kami sangat naif karena kebobolan dengan cara tersebut," ujar Gattuso.

"Kami tahu tidak akan mudah menghadapi Torino karena mereka memiliki pemain yang kuat. Hasil imbang adalah hasil terbaik dari pertemuan tersebut."

"Kami harus melupakan hasil tadi dan bersiap untuk laga berikutnya. Secara keseluruhan, kami bermain baik, namun hal tersebut tidak cukup. Kami harus mulai mengamankan poin sekarang karena klub di bawah kami sudah mendekat," ungkap Gattuso.

Hasil imbang tersebut membuat AC Milan masih berada di peringkat keenam dengan 54 poin. Rossoneri hanya unggul dua poin dari Atalanta yang berada di bawahnya.

Pada laga berikutnya, AC Milan akan berhadapan dengan Benevento di San Siro.

Sumber: AC Milan

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.