Sukses

Kantongi Kelemahan, MU Bakal Bikin Benfica Mati Kutu

Sepanjang sejarahnya, MU sudah enam kali menghadapi Benfica.

Liputan6.com, Lisbon - Manchester United (MU) akan menantang Benfica di Estadio do Sport Lisboa, Rabu (18/10/2017) atau Kamis dini hari WIB pada babak fase grup Liga Champions. Manajer MU, Jose Mourinho sangat percaya diri bisa meraih poin di laga ini.

Pria berusia 54 tahun itu menegaskan, dirinya sudah paham karakteristik permainan Benfica. Terlebih lagi, tuan rumah belum meraih kemenangan dalam dua laga Liga Champions.

Klub asal Portugal itu tercatat kalah 1-2 dari CSKA Moskow, 13 September lalu. Benfica juga kalah telak 0-5 saat bertanding di kandang Basel, 28 September 2017.

"Benfica sudah menunjukkan banyak hal di ajang ini dan saya sudah menganalisanya. Saya memahami semua opsi yang mereka punya untuk laga nanti," ucap Mourinho saat konfrensi pers.

Namun demikian, Mourinho menegaskan, Benfica bukan lawan yang mudah dikalahkan, Terlebih lagi, mereka ingin lolos ke babak 16 besar Liga Champions. Kemenangan atas MU sudah pasti menjadi harga mati bagi Benfica.

"Mereka perlu memenangkan empat laga tersisa. Saya sudah menekankan kepada pemain MU jika Benfica secara kualitas berada di atas CSKA Moskow atau Basel. Pemain saya paham jika hasil tidak menggambarkan kualitas tim secara menyeluruh," katanya.

Menurut Soccerway, MU sudah enam kali menghadapi Benfica. Klub asal Inggris itu tercatat meraih tiga kemenangan, dua hasil imbang, dan sekali menelan kekalahan.

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Manchester United, salah satu klub papan atas Liga Inggris. MU adalah klub tersukses di sejarah Liga Inggris modern
    Manchester United FC adalah klub sepak bola profesional yang berbasis di Old Trafford, Manchester Raya. MU bermain di liga utama Inggris.

    Manchester United

  • Jose Mourinho adalah pelatih kawakan yang pernah menangani sejumlah klub di liga bergengsi Eropa.
    Jose Mourinho adalah pelatih kawakan yang pernah menangani sejumlah klub di liga bergengsi Eropa.

    Jose Mourinho

  • MU merupakan akronim dari Manchester United, klub yang berlaga di kasta tertinggi sepak bola Inggris, Permier League.

    MU

  • Liga Champions merupakan kompetisi sepak bola antar klub di benua Eropa
    Liga Champions merupakan kompetisi sepak bola antar klub di benua Eropa

    Liga Champions

  • Benfica