Sukses

Coba Hindari Ya, 5 Perusak Fokus Kerja di Kantor Ini

Banyak hal menjadi hambatan untuk bisa fokus di tempat kerja. Alih-alih pekerjaan selesai, hambatan ini membuat produktivitas kerja menurun.

Liputan6.com, Jakarta Kesuksesan karier salah satunya ada pada produktivitas. Nah, untuk mencapai ini fokus dan konsentrasi kerja merupakan salah satu faktor mencapainya.

Sayangnya, menjaga konsentrasi di kantor terkadang terasa sulit karena Anda harus mencurahkan seluruh perhatian pada pekerjaan tertentu.

Banyak hal menjadi hambatan untuk bisa fokus di tempat kerja. Alih-alih pekerjaan selesai, hambatan ini membuat produktivitas kerja menurun.

Lalu apa saja hal yang dapat mengganggu fokus kerja di kantor seperti. Berikut lima hal perusak fokus kerja seperti melansir Boldsky.com, Rabu (23/6/2020):

1. Teknologi

Teknologi seperti telepon seluler dan e-mail memang menjadi bagian penting dalam keseharian hidup hingga di tempat kerja. Bahkan terasa sangat sulit mematikan telepon genggam saat sedang mengerjakan tugas di kantor.

Meski kerap membantu aktivitas, teknologi juga bisa menggangu produktivitas. Dengan jam kerja yang cukup panjang, cobalah mengatur waktu untuk mengecek telepon genggam hingga tidak mengganggu pekerjaan.

2. Mengerjakan beberapa tugas bersamaan  (Multitasking)

Dengan kemajuan teknologi seperti sekarang, multitasking telah berkembang menjadi kebiasaan yang dapat merusak konsentrasi kerja. Pencarian di internet memang dapat membantu pekerjaan di kantor.

Tapi Facebook, Twitter dan berbagai aplikasi lain membuat banyak orang terlena dan melupakan prioritas utama di tempat kerja.

 

 

Saksikan video di bawah ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

3. Lapar dan rasa kantuk

Saat sedang tak bekerja atau di rumah, pastikan cukup makan dan tidur. Pasalnya, rasa kantuk dan lapar dapat berdampak negatif pada konsentrasi kerja di kantor. Untuk mengusirnya, Anda bisa rajin minum air atau sekadar berjalan kaki sebentar.

4. Masalah dengan rekan kerja

Bukan rahasia lagi, banyak perselisihan terjadi antar pegawai di tempat kerja. Memiliki masalah dengan rekan kerja akan membuat Anda merasa sulit berkonsentrasi pada pekerjaan.

5.  Rasa bosan

Kurangnya ketertarikan terhadap pekerjaan dapat menjadi salah satu pengganggu konsentrasi terbesar d kantor. Tak hanya itu, rekan-rekan kerja yang membosankan juga dapat menjadi faktor yang membuat Anda menjadi jenuh.

Cobalah untuk beristirahat sejenak setiap kali Anda selesai mengerjakan satu pekerjaan. Dengan begitu, pikiran mungkin akan terasa lebih segar.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.