Sukses

Saham Teknologi Jadi Pendorong Sebagian Bursa Asia

Bursa saham di Korea Selatan dan Australia naik tetapi Jepang tertekan di pembukaan perdagangan Rabu ini.

Liputan6.com, Jakarta - Sebagian besar bursa Asia bergerak menguat pada pembukaan perdagangan Rabu pekan ini. Bursa saham di Korea Selatan dan Australia naik tetapi Jepang tertekan.

Mengutip CNBC, Rabu (11/10/2017), Nikkei Jepang turun 0,13 persen di awal perdagangan karena pelemahan dolar AS terhadap yen. Saham-saham dari produsen mobil mengalami tekanan tetapi saham-saham di sektor teknologi sedikit menguat. Saham Toyota turun 0,86 persen dan Mazda Motor tutun 2,05 persen.

Di Korea Selatan, Indeks Kospi naik 0,42 persen yang didorong oleh saham-saham sektor teknologi. Samsung Electronics naik 1,36 persen dan SK Hynix naik 0,23 persen setelah melonjak pada sesi sebelumnya atas ekspektasi investor mengenai hasil kinerja kuartalan mendatang.

Sedangkan S&P/ASX 200 naik 0,66 persen. Sama seperti di Korea Selatan, indeks saham teknolgi menjadi pendorong dengan naik 1,97 persen. Sementara saham-saham di sektor industri keuangan dan energi juga mengalami kenaikan.

Di AS, Dow Jones Industrial Averange mcapai rekor tertinggi pada perdagangan Selasa dibandtu oleh lonjakan saham Wal-Mart. Sementara Amazon dan Facebook kehilangan kekuatan.

Saham Wal-Mart melonjak 4,47 persen ke level tertinggi dalam dua tahun setelah keluarnya perkiraan bahwa penjualan online AS akan meningkat sekitar 40 persen pada tahun depan dan perseroan mengumumkan pembeian kembai saham senilai US$ 20 miliar.

Saham Wal-Mart juga membantu sektor konsumsi dalam indeks S&P 500 melonjak 00,99 persen meskipun kenaikan sektor tersebut dibatasi oleh penurunan saham P&G yang melemah 0,54 persen.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.