Sukses

Penumpang Pesawat Tembus 10 Juta Orang di Juli 2017

Penumpang penerbangan domestik 8,92 juta orang di Juli 2017 naik 27,89 persen dibanding Juni lalu yang sebanyak 6,98 juta orang.

Liputan6.com, Jakarta - Badan Pusat ‎Statistik (BPS) mengumumkan jumlah penumpang pesawat, baik penerbangan domestik maupun internasional selama Juli 2017 mencapai 10,40 juta orang. Jumlah tersebut naik dibanding bulan sebelumnya yang sebanyak 8,32 juta orang dan 9,24 juta orang di periode Juli 2016.

Kepala BPS, Suhariyanto atau yang akrab disapa Kecuk mengatakan, dari 10,40 juta penumpang pesawat di bulan ketujuh ini, penumpang pada penerbangan domestik yang paling besar, yakni sebanyak 8,92 juta orang. Sementara penumpang pada penerbangan internasional 1,48 juta orang.

"Penerbangan domestik memang tinggi karena ada libur. Dari data PT Angkasa Pura II saja musim lebaran tahun ini, tambahan penerbangan (extra flight) mencapai 1.639 extra flight atau meningkat dari tahun lalu," kata Suhariyanto di kantornya, Jakarta, Senin (4/9/2017).

Data BPS menunjukkan, ‎penumpang penerbangan domestik 8,92 juta orang di Juli 2017 naik 27,89 persen dibanding Juni lalu yang sebanyak 6,98 juta orang. Meningkat pula 13,28 persen dibanding Juli 2016 yang tercatat 7,88 juta penumpang domestik.

Sedangkan untuk penumpang penerbangan internasional 1,48 juta orang pada bulan ketujuh ini naik 10,56 persen dibanding bulan sebelumnya 1,34 juta penumpang, serta melonjak 17,5 persen dari realisasi 1,26 juta orang di periode Juli tahun lalu.

Dari sisi perkembangan transportasi angkutan laut, penumpang kapal laut tercatat sebanyak 1,81 juta penumpang pada Juli ini. Naik 18,73 persen dibanding Juni 2017 sebanyak 1,53 juta penumpang dan naik 9,41 persen dibanding 1,66 juta penumpang‎ pada Juli 2016.

Jumlah penumpang kereta api juga tembus 34,31 juta penumpang di Juli ini atau naik 11,68‎ persen dibanding Juni lalu 30,72 juta penumpang. Serta naik 19 persen dibanding periode bulan ketujuh tahun lalu sebanyak 28,83 juta orang.

"Peningkatan penumpang terjadi pada commuter line, karena sehabis libur lebaran, aktivitas kembali normal," pungkas Suhariyanto.

Tonton Video Menarik Berikut Ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Turis

Suhariyanto juga mengungkapkan jika jumlah turis yang berkunjung ke Indonesia mencapai 1,35 juta kunjungan di periode Juli 2017. Realisasinya naik 240 ribu turis atau 21,57 persen dibanding bulan sebelumnya karena ada berbagai acara internasional.

Kepala BPS, Suhariyanto atau yang akrab disapa Kecuk mengungkapkan, ‎kunjungan wisatawan mancanegara (wisman) ke Indonesia mencapai 1,35 juta kunjungan di Juli 2017, naik 320 ribu orang atau 30,85 persen dibanding periode yang sama tahun lalu.

"Kalau dibanding Juni 2017 yang sebesar 1,11 juta turis, realisasi Juli ini naik 21,57 persen. Kenaikan signifikan kunjungan wisman terjadi di tiga pintu masuk utama," kata Kecuk.

Peningkatan jumlah kunjungan turis dari Juli 2017 terhadap Juni 2017‎ (MoM), Kecuk mengakui, paling tinggi terjadi di pintu masuk Bandara Adisutjipto, Yogyakarta mencapai 107,23 persen dan 20,86 persen (YoY).

Selanjutnya di Bandara Adi Sumarmo, kenaikannya 79,39 persen (MoM) dan justru turun 13,58 persen (YoY). Sedangkan yang melalui Bandara Sultan Hasanuddin, Makassar, kenaikan jumlah kunjungan turis mencapai 66,18 persen ‎(MoM) dan 48,47 persen (YoY).

"Kenaikan signifikan jumlah turis di pintu masuk tersebut karena adanya berbagai event internasional yang digelar. Seperti Borobudur International Festival 2017, Asia Pasific Financial Practitioners and Life Insurance, dan Solo Batik Carnival," Kecuk menjelaskan.

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.