Sukses

Berawal dari Hobi, Sudirman Arsyad Sukses Jadi Pembalap Offroad Ternama

Awalnya Sudirman menyukai offroad sebagai hobi. Keranjingan, Sudirman kini sukses jadi pembalap offroad ternama di Indonesia.

Liputan6.com, Jakarta- Sudirman Andi Arsyad cukup dikenal sebagai salah satu pembalap offroad handal di Indonesia. Sudirman sudah malang melintang di balapan offroad tanah air setelah awalnya terkecimpung karena hobi.

Karena kecintaannya pada dunia otomotif sejak kecil, Haji Dirman, panggilan akrabnya, senang akhirnya bisa jadi atlet beneran hingga waktu yang lama. Perjalanannya sebagai pembalap offroad dimulai dari kuliah. Bahkan ketika itu, ia sudah ikut beberapa kejuaraan.

"Bermula dari hobi saya di dunia otomotif sedari kecil, saya senang dengan dunia tersebut dan sedikit demi sedikit mencari tahu, dan ternyata saya jatuh cinta dengan dunia tersebut," ujarnya kepada awak media.

"Sejak saya kuliah, saya sudah berkecimpung di kejuaraan offroad yang diadakan di berbagai daerah dan ternyata saya sering juga mendapatkan penghargaan dari kejuaraan yang diadakan tersebut," sambungnya.

Haji Dirman sudah langganan ikut berbagai kejuaraan offroad di Indonesia. Pria kelahiran tahun 1993 yang mengidolai mendiang Ken Block itu turut pernah menangi gelar bergengsi.

"Saya pernah menjuarai Indonesia Extreme Kick Off Road Racing. Kalau bicara accident, itu pasti pernah, tapi alhamdulillah accident yang saya alami tidak mengakibatkan luka parah," ungkapnya.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Turunkan ke Anak

H. Dirman berprinsip bahwa "No practice, no sleep, no problem," katanya.

Suka-duka menjadi pembalap offroad coba diturunkan kepada anak-anaknya. H. Dirman sudah mulai mengenalkan dunianya kepada anak-anaknya. Ia bakal mendukung kalau buah hatinya ingin mengikuti jejaknya.

"Sedari kecil, saya sudah mengenalkan dunia otomotif ke anak-anak saya agar dia mengetahui apa saja hobi yang saya sukai sekaligus belajar tentang dunia otomotif, tetapi untuk apa pun hobi yang akan disukai oleh anak saya itu akan saya serahkan penuh ke anak-anak saya selagi itu hal yang positif saya dan istri saya akan selalu mendukungnya," tandasnya.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini