Sukses

JK Dukung Kenaikan Harga BBM

Mantan Wakil Presiden Jusuf Kalla menegaskan bahwa dirinya mendukung kenaikan harga BBM yang akan diberlakukan pemerintah untuk jenis premium.

Liputan6.com, Jakarta: Mantan Wakil Presiden Jusuf Kalla menegaskan bahwa dirinya mendukung kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM) yang akan diberlakukan pemerintah untuk jenis premium dengan kisaran kenaikan Rp 500 hingga Rp 1.500 per liternya.

Menurut JK, sapaan akrab dari Jusuf Kalla, kenaikan harga BBM tersebut adalah satu-satunya cara terbaik yang dilakukan pemerintah dalam mengurangi beban subsidi pemerintah terhadap harga BBM. "Itu terbaik, paling mudah, paling simpel," ungkap JK saat ditemui di acara sarasehan tokoh nasional di Menara 165, Jakarta, Kamis (23/2).

Lebih lanjut JK menilai, selama ini tidak hanya golongan yang kurang mampu yang ikut menggunakan dan menikmati murahnya BBM premium bersubsidi, melainkan orang-orang yang memiliki mobil mewah dan golongan orang mampu juga menikmati BBM bersubsidi.

Oleh karena itu, dirinya menegaskan bahwa setiap orang yang memiliki mobil dan motor mewah atau golongan kaum yang mampu untuk tidak lagi memakai BBM bersubsidi untuk kelas bawah. Agar pemerintah tidak lagi dibebankan oleh subsidi yang juga ikut dinikmati oleh para kaum menengah atas. "Ya harus dong mereka pake pertamax," tandasnya.(ADO).

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini